Sudah Setahun Latihan, Gibran Siap Nyanyi 10 Lagu Beda Genre di Resepsi Pernikahan Kaesang

Selasa, 06 Desember 2022 - 14:58 WIB
loading...
Sudah Setahun Latihan,...
Gibran Rakabuming siap memeriahkan pernikahan Kaesang dan Erina dengan menyanyikan 10 lagu dengan genre berbeda. / Foto: R August
A A A
SOLO - Resepsi pernikahan Kaesang Pangarep dan Erina Gudono bakal berlangsung Minggu, 11 Desember 2022. Dalam acara ini, kakak Kaesang, Gibran Rakabuming Raka akan menyumbangkan suaranya.

Ya, Wali Kota Solo itu bersiap untuk memeriahkan pernikahan Kaesang dan Erina . "Kok tahu? Tunggu saja nanti," ujar Gibran saat ditemui awak media di Balai Kota Solo, Selasa (6/12/2022).

Putra sulung Presiden Jowo Widodo itu mengatakan jika dirinya akan menyumbangkan total 10 lagu dengan genre yang berbeda.

Baca juga: 7 Sumber Mata Air Prosesi Siraman Kaesang Pangarep Berasal dari Sini

"Pagi 5 malam 5. Tiap hari latihan nyanyi," tegasnya.

Bahkan, sebagai persiapan, Gibran mengaku sudah latihan menyanyi sejak tahun lalu. "Sudah dari tahun lalu. Multigenre, sepuluh lagu beda genre," ujar Gibran.



Sementara itu, acara Ngunduh Mantu Presiden Jokowi akan dimulai pada 11 Desember 2022 di Lodji Gandrung, Solo.

Baca juga: Unggah Potret Cantik Erina Gudono, Kaesang Pangarep: Nggak Sabar Nikah

Di sana kedua mempelai akan melakukan prosesi adat Ngunduh Mantu dan kemudian dikirab menuju Keraton Mangkunegaran.
(nug)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2179 seconds (0.1#10.140)