Belum Bisa Bertemu Indra Bekti, Indy Barends Terus Kirimkan Doa untuk Kesembuhan sang Sahabat

Minggu, 01 Januari 2023 - 11:50 WIB
loading...
Belum Bisa Bertemu Indra...
Indra Bekti dan Indy Barends. Foto/Instagram
A A A
JAKARTA - Indra Bekti diketahui masih harus mendapatkan perawatan intensif di Rumah Sakit Abdi Waluyo karena mengalami pendarahan otak. Doa dan harapan terus dipanjatkan oleh rekan sesama selebriti, salah satunya Indy Barends yang dikenal sebagai sahabatnya.

Melihat dari unggahan Instagram pribadinya, Indy Barends masih berada di rumah sakit untuk menjenguk Bekti pada hari Sabtu, (31/12/2022). Meski dirinya tak bisa bertemu Bekti secara langsung, Indy Barends mengunggah pintu ruang ICU yang menandakan bahwa dirinya setia menunggu Bekti hingga sahabatnya itu segera pulih.

Presenter 50 tahun itu mengaku dirinya tak tenang jika dalam satu hari tak menyempatkan diri untuk mengecek keadaan Bekti di rumah sakit.

"Hey Bekti td siang gue kesana. Rasanya ga tenang kalo belom liat loe. Meski ga harus gue liat langsung di ICU, cuma pengen kirim doa terus buat loe," ujar Indy Barends dikutip dari unggahan Instagram pribadinya, Minggu (1/1/2023).



Seolah sedang berbicara pada Bekti, Indy Barends mengabarkan bahwa dirinya harus meninggalkan rumah sakit karena urusan pekerjaan di malam pergantian tahun dan juga akan pergi ke luar kota. Dirinya berharap kondisi Bekti semakin membaik pasca kepulangannya nanti dari luar kota.

"Bekti, malam ini gue kerja dan besok gue keluar kota. Janji lo jadi lebih sehat dan lebih baik kondisinya setelah gue balik Jakarta nanti ya," tulisnya lagi.

Seperti yang diketahui, Indra Bekti sedang menjalani perawatan medis usai dilarikan ke rumah sakit karena mengalami pendarahan otak usai ditemukan pingsan di kamar mandi. Bekti diketahui mengalami pecah pembuluh darah di kepala bagian kiri.

Sudah sekitar empat hari berada di rumah sakit, istri Bekti, Aldila Jelita mengungkap suaminya masih harus menjalani perawatan diperkirakan hingga 20 hari kedepan.
(hri)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
6 Penyebab Pendarahan...
6 Penyebab Pendarahan Otak seperti yang Dialami Titiek Puspa, Gejalanya Sakit Kepala
Titiek Puspa Alami Pendarahan...
Titiek Puspa Alami Pendarahan Otak Kiri, Keluarga: 2 Hari sebelumnya Sehat
Keluarga: sebelum Pingsan,...
Keluarga: sebelum Pingsan, Titiek Puspa Sempat Santunan Bareng 300 Yatim Piatu
Titiek Puspa Tiba-Tiba...
Titiek Puspa Tiba-Tiba Pingsan Saat Syuting, Keluarga Ungkap Kondisi Terbaru
Deretan Artis Ternama...
Deretan Artis Ternama Indonesia Jenguk Titiek Puspa, Inul hingga Ari Tulang
Titiek Puspa Jalani...
Titiek Puspa Jalani Lebaran di ICU, Masih Pemulihan usai Operasi Pecah Pembuluh Darah
Titiek Puspa Belum Bisa...
Titiek Puspa Belum Bisa Dijenguk, Masih dalam Pengawasan Dokter
Titiek Puspa Tunjukkan...
Titiek Puspa Tunjukkan Respons Positif usai Operasi Pecah Pembuluh Darah
Kesehatan Raja Charles...
Kesehatan Raja Charles Kembali Memburuk, Dirawat akibat Efek Samping Pengobatan Kanker
Rekomendasi
Saksikan Malam Ini di...
Saksikan Malam Ini di 30 Menit Bersama Kabinet Merah Putih Ngobrol Sehat dengan Menteri Kesehatan Bersama Desvita Bionda, Hanya di iNews
ICC Minta Hongaria Jelaskan...
ICC Minta Hongaria Jelaskan Kegagalan Menangkap Benjamin Netanyahu
Profil Dokter AYP yang...
Profil Dokter AYP yang Diduga Lakukan Pelecehan Seksual ke Pasien Wanita di RS Persada Malang
Berita Terkini
50 Ucapan Paskah 2025...
50 Ucapan Paskah 2025 Penuh Doa, Harapan, Kasih untuk Keluarga dan Sahabat
25 menit yang lalu
10 Contoh Ucapan Hari...
10 Contoh Ucapan Hari Paskah untuk Teman Kantor, Penuh Semangat dan Makna Positif
1 jam yang lalu
Sinopsis Film Mangku...
Sinopsis Film Mangku Pocong, Ketika Pocong, Pesugihan, dan Keluarga Jadi Teror Tak Terlupakan
1 jam yang lalu
Alasan Paula Verhoeven...
Alasan Paula Verhoeven Tak Dapat Nafkah Iddah setelah Cerai dari Baim Wong
1 jam yang lalu
50 Ucapan Selamat Jumat...
50 Ucapan Selamat Jumat Agung 2025, Menyentuh, Religius, dan Penuh Harapan
2 jam yang lalu
Hotman Paris Tawari...
Hotman Paris Tawari Paula Verhoeven Jadi Aspri: Saya Akan Buat Kamu Ceria
3 jam yang lalu
Infografis
Jerman akan Gelar Latihan...
Jerman akan Gelar Latihan Militer untuk Hadapi Rusia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved