Serius Banget, 10 Karakter Anime Kece Ini Tak Punya Selera Humor

Minggu, 15 Januari 2023 - 15:15 WIB
loading...
Serius Banget, 10 Karakter...
Sejumlah karakter anime dikenal berkepribadian pendiam dan sangat serius. Mereka bahkan tidak bisa memahami lelucon. Makanya, mereka pun tak punya selera humor. (Foto: Epicstream)
A A A
Sebagian besar anime punya sedikit humor. Mau itu dibuktikan dengan aksi karakternya atau kebodohan plotnya, anime sering kali memanfaatkan humor lewat karakternya. Faktanya, banyak karakter anime yang disukai karena selera humornya. Tapi, banyak juga karakter yang tidak punya selera humor sama sekali.

Sejumlah karakter anime dikenal terlalu serius, penyendiri, atau bodoh. Kadang, karakter-karakter ini bertindak sebagai lawan serius terhadap karakter yang lebih humoris dan kejenakaan mereka. Di lain waktu, mereka adalah orang-orang bertekad yang secara tidak sengaja malah jadi kocak lewat kurangnya pemahaman mereka.

Yang menarik, sebagian besar karakter yang tidak punya selera humor ini adalah karakter yang populer di antara penggemar. Sikap dingin mereka justru menarik bagi para penggemar. Mereka pun sulit untuk move on dari karakter-karakter tanpa selera humor ini. Siapa saja karakter anime yang tidak punya selera humor? Mengutip CBR, berikut ulasannya!



10. Enji Todoroki — My Hero Academia

Serius Banget, 10 Karakter Anime Kece Ini Tak Punya Selera Humor

Foto: Anime Corner

Enji Todoroki alias Endeavor dikenal atas banyak hal di My Hero Academia. Tapi, satu hal yang tidak dikenal dari dirinya adalah selera humornya. Sementara All Might itu berisik, nyaring, dan kocak, Endeavor itu ketat, angkuh, dan kritis.

Endeavor sepertinya tidak memahami humor. Ketika pendampingnya atau pro-hero lain berusaha bercanda dengannya, dia tidak memahaminya. Kadang, dia bahkan tidak senang dengan usaha bercanda orang lain. Sikap dingin Endeavor ironisnya membuatnya tidak bisa terlibat dalam keseruan dan bergabung dengan candaan itu. Sifat ini menurun pada anaknya, Shoto Todoroki.

9. Haruka Nanase — Free!

Serius Banget, 10 Karakter Anime Kece Ini Tak Punya Selera Humor

Foto: YouTube

Haruka Nanase dari Free! luar biasa serius. Dia tidak pernah membuat lelucon atau terlibat dalam aktivitas humor. Dia jarang tersenyum dan tidak ada orang yang pernah melihatnya tertawa. Sejumlah orang mungkin mengklasifikasikan Haruka sebagai orang yang bodoh.

Haru hanya peduli tentang berenang bebas. Punya selera humor tidak dibutuhkan dalam renang dan itu bukanlah prioritas utamanya. Teman-teman Haru tidak pernah mengolok-oloknya karena itu. Faktanya, mereka merangkul keseriusan dan sikap dinginnya. Mereka juga mengatasi kekurangan humornya dengan tenang. Ketidakmampuannya bercanda adalah sifat karakter yang disukai teman-temannya.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Penampakan Pertama Toxic...
Penampakan Pertama Toxic Avenger Langsung Dihujat Penggemar
Eiichiro Oda Goda Penggemar...
Eiichiro Oda Goda Penggemar One Piece lewat Buah Iblis
Spoiler Boruto Two Blue...
Spoiler Boruto Two Blue Vortex Chapter 20, Rilis di Jepang 19 Maret 2025
Its Family Time! Babak...
Its Family Time! Babak Epik Perjalanan Naruto Jadi Pahlawan Konoha, Jangan Lewatkan!
Vegeta Bakal Mati di...
Vegeta Bakal Mati di Akhir Dragon Ball, Kalah Lawan Black Frieza
Film Gundam Live-Action...
Film Gundam Live-Action Rilis Poster Perdana, Ceritanya Ikuti Alur Anime Klasik 1979
Spesial untuk Anime...
Spesial untuk Anime Lovers! Full Aksi Sihir yang Epik, GTV Hadirkan Black Clover Temani Family Time!
Film Jujutsu Kaisen...
Film Jujutsu Kaisen Tayang 2025, Masa Depan Anime Menggunakan Visual Sekuel Culling Game
5 Karakter Terkuat Anime...
5 Karakter Terkuat Anime Dandadan, Nomor 1 Tangkap Seluruh Pasukan Kur
Rekomendasi
Ridwan Kamil Ngaku Tak...
Ridwan Kamil Ngaku Tak Tahu Namanya Terseret Kasus Dugaan Korupsi Bank BJB
Berbagi Kebahagiaan,...
Berbagi Kebahagiaan, Pegadaian dan Relawan Bakti BUMN Salurkan Sembako untuk Masyarakat
Jangan Main Petasan...
Jangan Main Petasan di Jakarta, Sanksinya Bisa Dipenjara hingga Denda Rp50 Juta
Berita Terkini
10 Kota di Indonesia...
10 Kota di Indonesia dengan Konsumsi Gorengan Tertinggi, Batang Posisi Pertama
13 menit yang lalu
Kim Soo Hyun Terancam...
Kim Soo Hyun Terancam Bangkrut jika Disney Tuntut Ganti Rugi Imbas Kasus dengan Kim Sae Ron
53 menit yang lalu
Sinopsis Sinetron Cinta...
Sinopsis Sinetron Cinta Yasmin Eps 253: Semangat Romeo Kuatkan Yasmin di Sel Tahanan
1 jam yang lalu
Sinopsis Sinetron Preman...
Sinopsis Sinetron Preman Pensiun 9 Eps 21: Aksi Murad-Ujang Pada Guntur
1 jam yang lalu
Sinopsis Sinetron Kasih...
Sinopsis Sinetron Kasih Jannah Eps 29: Penolakan Adopsi Kasih
2 jam yang lalu
Luna Maya dan Maxime...
Luna Maya dan Maxime Bouttier Mudik Lebaran ke Bali, Bahas Rencana Nikah?
2 jam yang lalu
Infografis
Inggris Saat Ini Menghadapi...
Inggris Saat Ini Menghadapi Ancaman 800 Rudal Rusia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved