Fashion Festival JFFF Angkat Tema Kain Nusantara

Kamis, 14 Mei 2015 - 13:13 WIB
Fashion Festival JFFF...
Fashion Festival JFFF Angkat Tema Kain Nusantara
A A A
JAKARTA - Jakarta Fashion & Food Festival (JFFF) kembali digelar untuk yang ke-12 kalinya di Mal La Piazza Kelapa Gading, Jakarta Utara. Untuk gelaran fashion, kali ini tema yang bakal diangkat adalah rancangan beragam kain Nusantara.

Rancangan ragam kain Nusantara ini akan dihadirkan oleh para perancang muda Indonesia. Para perancang muda itu akan mempersentasikan koleksi terbaru busana ready to wear melalui peragaan busana dan Trade Show di JFFF.

Fashion Festival JFFF ini menampilkan show tunggal, parade, dan dua spesial show. Special show pertama, yaitu Kebaya Nusantara, akan diselenggarakan pada tanggal 20 Mei 2015. Event yang merupakan pembuka festival ini akan dihelat di Ballroom Harris Hotel & Convention Kelapa Gading. Sejumlah busana rancangan Adjie Nontonegoro, dan Marga Alam serta koleksi kebaya Mien R Uno dan GRA Satuti Yamin akan dipamerkan dalam acara ini.

Sedangkan special show kedua adalah JFF Awards yang diselenggarakan pada tanggal 28 Mei 2015. Acara ini akan menghadirkan Fashion Icon Awards dan peragaan busana desainer Didi Budiardjo.

Hadir dalam sebuah konsep trade show, pengunjung dapat dengan mudah memiliki berbagai koleksi terbaru para desainer Indonesia maupun produk mode lokal berkualitas internasional di JFFF kali ini. Koleksi rancangan ready to wear para desainer Indonesia serta produk UKM berkualitas tinggi juga dapat dipilih serta dibeli melalui 70 booth di area Fashion Village mulai tanggal 13—31 Mei.

Fashion Festival JFFF akan diadakan di dua lokasi. Yang pertama di di The Forum Mal Kelapa Gading pada tanggal 15—24 Mei 2015. Kemudian pada 20—28 Mei, acara ini akan digelar di Ballroom Harris Hotel & Conventions Kelapa Gading. Desainer kondang yang akan mengikuti event ini antara lain adalah Adjie Nontonegoro, Didi Budiardjo, Harry Ibrahim, ISIS by Andrea Risjad dan Amot Syamsuri Muda, Malik Moestaram, Marga Alam, Musa Widyatmodjo, Oscar Lawalata dan Tuty Cholid.
(alv)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1436 seconds (0.1#10.140)