Ayam Goreng Siram Sambal Matah Ala Royco

Kamis, 18 Juni 2015 - 08:06 WIB
Ayam Goreng Siram Sambal...
Ayam Goreng Siram Sambal Matah Ala Royco
A A A
JAKARTA - Bahan-bahan:
- 1 ekor (800 gr) ayam, potong 16 bagian
- 1 bungkus (22 gr) Royco Bumbu Komplit Ayam Goreng
- 250 ml air
- Minyak untuk menggoreng

Sambal Matah:
8 butir bawang merah, iris tipis
2 siung bawang putih, iris tipis
10 buah cabai rawit merah, iris tipis
½ sdt terasi bakar
2 lembar daun jeruk, iris tipis
2 batang serai, ambil bagian putihnya, iris tipis
¼ sdt garam
1 sdt gula pasir
½ sdm air jeruk nipis
5 sdm minyak, panaskan

Cara membuat:
1. Di dalam wajan, masukkan ayam, Royco Bumbu Komplit Ayam Goreng, dan air. Masak diatas api sedang hingga air mongering.

2. Panaskan minyak banyak di dalam wajan diatas api sedang. Goreng ayam hingga matang. Angkat, tiriskan.

3. Sambal Matah: aduk rata semua bahan kecuali minyak di dalam mangkuk sambil di remas-remas. Kemudian tuangkan minyak panas, aduk rata.

4. Tata ayam di atas piring saji, siramkan sambal matah diatasnya, dan sajikan segera.

Untuk: 4 orang.
(nfl)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1207 seconds (0.1#10.140)