Kotak Bawa Pulang Satu Piala AMI

Rabu, 23 September 2015 - 00:13 WIB
Kotak Bawa Pulang Satu...
Kotak Bawa Pulang Satu Piala AMI
A A A
JAKARTA - Grup band rock yang beranggotakan Tantri, Chua dan Cella, berhasil meraih penghargaan kategori duo/grup/kolaborasi rock terbaik Anugerah Musik Indonesia (AMI) 2015, Selasa (22/9/2015).

Band yang berdiri dari tahun 2004 ini berhasil menyingkirkan empat pesaing lainnya, seperti /rif, Boomerang, Gigi dan Slank. Dalam kesempatan ini, Tantri mengaku pesaingnya merupakan musisi yang memiliki kualitas lebih darinya.

"Kita terima kasih kepada Tuhan dikasih kepercayaan ini diusia 11 tahun. Terima kasih Warner Music, terima kasih Kotak Katik, terima kasih Kerabat Kotak. Menurut kita nominee lainnya itu sangat hebat. Mereka kualitasnya luar biasa, semuanya pantas mendapatkan penghargaan ini," papar Tantri saat AMI Awards 2015 di Ecoparck, Selasa (22/9/2015).

Tahun ini, AMI Awards memasuki penyelenggaraan yang ke-18. Dengan mengusung tema Stop Pembajakan, AMI Awards akan menganugerahkan 75 piala untuk 54 kategori dari 10 bidang yang akan diperebutkan oleh musisi yang telah merilis karyanya sejak periode 1 Desember 2013 hingga 30 Juni 2015.

Malam puncak AMI Awards dimeriahkan oleh Repvblik, Kotak, Payung Teduh, Isyana Sarasvati, Fatin Shidqia Lubis, Ayu Ting Ting, Elvy Sukaesih, Sheila On 7, Zaskia Gotik, Kotak, Atiek CB, Duo Serigala, Julia Perez, JKT48, Husein, Kunto Aji dan Yura Yunita. Acara ini disiarkan secara live oleh RCTI dari Ecopark, Ancol, pada Selasa (22/9/2015).
(alv)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.3157 seconds (0.1#10.140)