Jason Mraz Alami Kecelakaan

Selasa, 19 Januari 2016 - 16:25 WIB
Jason Mraz Alami Kecelakaan
Jason Mraz Alami Kecelakaan
A A A
LOS ANGELES - Kabar buruk datang dari penyanyi Jason Mraz. Menurut kabar yang beredar, pelantun lagu Lucky itu telah terlibat dalam kecelakaan mobil yang serius.

Menurut TMZ, Mraz baru saja meninggalkan sebuah tempat kemudian sebuah mobil melaju melalui lampu merah dan menabrak mobilnya. Tak hanya menabrak mobil Mraz, supir mobil tersebut kemudian berputar 90 derajat dan menabrak mobil lain.

Pasca kecelakaan ini, Jason sempat mengeluh karena mengalami sakit leher, namun ia tidak dirawat di rumah sakit. Sementara itu, penumpang perempuan di dalam mobilnya dilaporkan menderita sakit leher lebih serius dan ia dilarikan ke Tri-City Medical Center di Oceanside.

Penumpang wanita ini diduga merupakan istri barunya, Christina Carano. Namun, hingga kini masih belum ada kabar lebih lanjut ataupun konfirmasi dari pihak Mraz ataupun keluarga.

Berbicara tentang istrinya, Mraz telah mengucapkan janji sehidup semati dengan Christina pada bulan Oktober lalu.

“Hari ini saya menjadi pria paling beruntung di dunia,” tulisnya sebagai judul foto dirinya bersama sang istri yang tengah berdiri di sebuah lorong. Sebelum momen Tahun Baru, ia juga sempat memposting foto dirinya mencium Christina pada saat upacara pernikahan mereka.
(nfl)
Copyright ©2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7106 seconds (0.1#10.140)