Ini Harapan Liliana Tanoesoedibjo untuk Miss Indonesia 2016
A
A
A
JAKARTA - Kemenangan Miss Indonesia 2015 Maria Harfanti sebagai second runner up dalam ajang Miss World 2015 yang digelar di Sanya, China, membuat Miss Indonesia tahun ini memiliki standar yang lebih tinggi.
Kualitas para finalis Miss Indonesia 2016 pun, kini terus dijaga dengan memberikan serangkaian pembekalan ilmu. Mulai dari public speaking, character building, manner, beauty class dan modeling.
"Kami telah memberikan pembekalan MISS. Seperti public speaking, modeling, kelas make up, sosial dan ekonomi semua akan berguna bagi mereka," papar Chairwoman of Miss Indonesia Organization sekaligus Ketua Dewan Juri Miss Indonesia 2016 Liliana Tanoesoedibjo di Jakarta.
Liliana pun berharap, tahun ini Indonesia bisa kembali mencetak prestasi memukau di tingkat dunia dan memiliki kualitas yang memadai. "Minimal (prestasinya) sama atau meningkat," kata Liliana.
Kemegahan malam puncak Miss Indonesia 2016 dijadwalkan bakal disiarkan secara live oleh RCTI dari Studio 14 RCTI, Kebon Jeruk, pada Rabu 24 Februari 2016, pukul 20.30 WIB.
Kualitas para finalis Miss Indonesia 2016 pun, kini terus dijaga dengan memberikan serangkaian pembekalan ilmu. Mulai dari public speaking, character building, manner, beauty class dan modeling.
"Kami telah memberikan pembekalan MISS. Seperti public speaking, modeling, kelas make up, sosial dan ekonomi semua akan berguna bagi mereka," papar Chairwoman of Miss Indonesia Organization sekaligus Ketua Dewan Juri Miss Indonesia 2016 Liliana Tanoesoedibjo di Jakarta.
Liliana pun berharap, tahun ini Indonesia bisa kembali mencetak prestasi memukau di tingkat dunia dan memiliki kualitas yang memadai. "Minimal (prestasinya) sama atau meningkat," kata Liliana.
Kemegahan malam puncak Miss Indonesia 2016 dijadwalkan bakal disiarkan secara live oleh RCTI dari Studio 14 RCTI, Kebon Jeruk, pada Rabu 24 Februari 2016, pukul 20.30 WIB.
(alv)