Tips Memilih Pakaian untuk Wanita Berdada Kecil

Selasa, 01 Maret 2016 - 19:30 WIB
Tips Memilih Pakaian untuk Wanita Berdada Kecil
Tips Memilih Pakaian untuk Wanita Berdada Kecil
A A A
JAKARTA - Memiliki payudara besar merupakan idaman sejumlah wanita. Ini karena payudara besar bisa membuat pemiliknya menjadi lebih cantik dan percaya diri.

Sayang, tak semua wanita bisa memilikinya. Bahkan, agar menarik dalam berpakaian, banyak wanita melakukan segala cara. Mulai dari menggunakan bra yang dapat membuat payudaranya tampak lebih besar, hingga operasi plastik untuk membesarkan payudara.

Meski demikian, Anda tidak perlu repot-repot melakukan hal itu. Dengan menggunakan pakaian dengan padu padan yang pas, Anda tetap bisa tampil menarik. Berikut inspirasi busana bagi pemilik payudara kecil yang dilansir dari Elite Daily.

1. Pakaian akhir pekan

Sleveeless blazer berbentuk v-neck yang dipadu dengan skinny jeans bisa membuat dada terlihat lebih bervolume. Pastikan juga Anda menggunakan kamisol agar bentuk payudara Anda terlihat lebih penuh.

2. Berlibur ke luar kota
Agar lekuk tubuh bagian atas sempurna, pilih crop top. Crop top akan menonjolkan bagian pinggul. Jangan lupa gunakan high waist jeans.

3. Cocktail Party
Bustier top bisa menjadi pilihan yang tepat. Cup dada yang berbentuk bulat di bagian payudara bisa menyamarkan bentuk payudara. Agar lebih sempurna, padukan dengan pencil skirt. Anda pun bosa menambahkan bolero sebagai pemanis.

4. Tampilan kasual
Atasan berdada rendah masih menjadi primadona. Busana ini akan memberikan ilusi pada bentuk payudara. Tambahkan syal bermotif menarik agar tampilan Anda lebih berbeda.

5. Kencan romantis
Tube dress mini menjadi pilihan tepat untuk kencan romantis dengan pasangan. Pastikan Anda tidak menambahkan banyak aksesoris. Cukup padukan dengan clutch apik berwarna kontras.
(alv)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6235 seconds (0.1#10.140)