Steven Spielberg dan Harrison Ford Garap Seri Kelima Indiana Jones

Kamis, 17 Maret 2016 - 11:30 WIB
Steven Spielberg dan...
Steven Spielberg dan Harrison Ford Garap Seri Kelima Indiana Jones
A A A
LOS ANGELES - Sutradara Steven Spielberg dan aktor utama Harrison Ford benar-benar akan membuat film kelima Indiana Jones. Berdasarkan pernyataan dari Disney pada, Selasa (15/3/2016), film ini rencananya akan hadir di layar lebar pada tanggal 19 Juli 2019.

Disney menjelaskan film masih akan disutradarai, dimainkan, dan diproduksi oleh orang yang sama dengan film sebelumnya. Ini tentu menarik karena di seri kelima ini, sang petualang, Jones, sudah tidak lagi muda.

“Steven Spielberg yang mengarahkan keempat film sebelumnya, akan kembali menangani proyek yang belum diberi judul ini dengan bintang Harrison Ford yang akan kembali dengan peran ikonik nya. Kathleen Kennedy dan Frank Marshall juga akan kembali memproduksi film,” tulis Disney melalui rilis media tersebut.

Produksi baru tentang arkeolog jagoan ini nampaknya pas dengan strategi Disney untuk berfokus pada film franchise dengan anggaran yang besar namun dapat menarik penonton yang besarn pula. Selain itu, Disney juga menyediakan berbagai kemungkinan tambahan melalui cara lain, seperti menghadirkan atraksi taman hiburan dan merchandise.

Film pertama Indiana Jones, Raiders of the Los Ark memulai debutnya pada tahun 1981. Sementara film terakhir, Indiana Jones and the Kingdom of the Crystal Skull rilis delapan tahun lalu, yakni pada tahun 2008.

Chairman Walt Disney Studios Alan Horn menyebut karakter Jones sebagai salah satu pahlawan terbesar dalam sejarah sinematik. “Sangat jarang untuk memiliki kombinasi sempurna dari sutradara, produser, aktor dan peran, dan kita tidak bisa lebih bersemangat untuk memulai petualangan ini dengan Harrison dan Steven,” ujarnya.

Dilansir Variety, empat film Jones sebelumnya, termasuk film kedua di tahun 1984, Indiana Jones and the Temple of Doom, dan film ketiga di tahun 1989, Indiana Jones and the Last Crusade, telah membawa hampir USD2 miliar pada box office di seluruh dunia.
(alv)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8853 seconds (0.1#10.140)