Tanda-tanda Gejala dan Penyebab Stroke pada Mata

Senin, 04 April 2016 - 14:01 WIB
Tanda-tanda Gejala dan...
Tanda-tanda Gejala dan Penyebab Stroke pada Mata
A A A
LOS ANGELES - Dari sederet masalah mata, stroke mata merupakan salah satu masalah yang paling membahayakan. Stroke mata biasanya disebabkan karena adanya penyumbatan yang membatasi aliran darah.

Biasanya penderita stroke mata akan merasakan sakit pada mata dan penglihatan yang menghilang secara tiba-tiba. Tak jarang juga yang mengalami kehilangan penglihatan secara permanen.

Lantas apa saja tanda dan penyebab stroke mata? Berikut ulasannya yang dilansir dari Live Strong.

1. Penyumbatan pada pembuluh retina
Penyumbatan pada pembuluh retina atau oklusi arteri retina sentralis menyebabkan jaringan sensitif pada mata mengalami kerusakan. Akibatnya, vena menyangkut dan terjadi penyumbatan pada pembuluh retina.

Keadaan ini membuat penderita mengalami pendarahan dari vena hingga menembus bagian retina mata dan menyebabkan pembengkakan dan gangguan penglihatan.

Suntikan steroid dipercaya bisa mengatasi pembengkakan retina. Selain itu, pengobatan dengan laser atau operasi juga bisa mengurangi pembengkakan yang memicu stroke mata.

2. Arteri pada retina tersumbat darah
Arteri pada retina yang tersumbat darah menyebabkan kehilangan penglihatan parsial. Bahkan, sebagian kasus penglihatan akan hilang dalam beberapa waktu. Namun ada kemungkinan, penglihatan secara permanen.

3. Saraf optik tersumbat
Saraf optik tersumbat atau optik neuropati iskemik, merupakan sumbatan yang terjadi pada arteri pada saraf optik mata.

Seperti diketahui, tugas dari saraf optik mata adalah mengirimkan informasi penglihatan dari retina ke otak. Penyumbatan pada daerah tersebut menyebabkan hilangannya penglihatan secara permanen.
(sbn)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1939 seconds (0.1#10.140)