Batman Bakal Jadi Penjahat di Spiderman: Homecoming

Jum'at, 15 April 2016 - 15:15 WIB
Batman Bakal Jadi Penjahat...
Batman Bakal Jadi Penjahat di Spiderman: Homecoming
A A A
LOS ANGELES - Michael Keaton pernah memerankan tokoh Batman pada akhir 1980an sampai awal 1990an dan dianggap menjadi salah satu pemeran Cape Crusader terbaik. Tapi, setelah dua film, dia seolah menghilang dari dunia superhero.

Kini, dia akan kembali ke dunia pahlawan. Tapi, kali ini tidak sebagai jagoan dalam film itu. Michael bakal memerankan tokoh jahat atau villain di film terbaru Spider-Man, Homecoming.

Sejumlah sumber menuturkan kepada Variety bahwa Michael sedang dalam tahap negosiasi awal untuk menjadi tokoh penjahat di film produksi Marvel—Sony itu. Jika kesepakatan tercapai, dia akan beradu akting dengan Tom Holland sebagai Spider-Man baru.

Kedua studio itu belum mengomentari laporan ini. Sementara, belum diketahui peran penjahat yang akan diberikan kepada Michael.

Bagi Michael, film ini akan menandai sebuah perpindahan dari DC Comics ke Marvel. Nominator Oscar ini sebelumnya kondang pernah melakonkan Batman di Batman garapan Tim Burton pada 1989. Film ini langsung meroketkan kariernya.

Homecoming j
uga akan dibintangi Marisa Tomei sebagai Bibi May. Sedangkan Zendaya juga direkrut untuk memerankan tokoh Michele yang tidak ada di dalam komik.

Sementara, saat muncul di acara Jimmy Kimmel Live, Robert Downey Jr. membuka kemungkinan dirinya tampil di Spider-Man: Homecoming. Dia mengaku terbuka untuk ide tersebut.

“Mungkin saya akan tampil di sana, kami belum punya kontrak,” ujar Robert yang memerankan Iron Man di Captain America: Civil War, seperti dikutip Comic Book Resources.

Keterlibatan Tony Stark di film Spider-Man juga bukan hal mustahil. Di Civil War terungkap bahwa Iron Man-lah yang merekrut Spidey untuk terlibat dalam perang antara dirinya dan Captain America itu.

Film Spider-Man: Homecoming akan disutradarai Jon Watts dengan naskah disusun John Francis Daley dan Jonathan Goldstein. Belum diketahui seperti apa plot film yang akan dirilis pada 7 Juli 2017 ini. Produksi diperkirakan dimulai pada musim panas tahun ini.
(alv)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1672 seconds (0.1#10.140)