Turis AS Suka Wisata Laut dan Bawah Air Pulau Morotai
A
A
A
JAKARTA - Bagi Anda yang hobi travelling, ada tempat wisata menarik di kawasan Indonesia Timur. Lokasinya berada di Pulau Morotai, Kepulauan Maluku, Indonesia.
Tenaga Ahli Bidang Regional Development Kementerian Koordinator bidang Kemaritiman dan Sumber Daya Bambang Susanto Priyohadi mengatakan, sisi menarik Morotai yakni letaknya yang sangat strategis. Banyak wisatawan mancanegara ingin mengunjungi salah satu pulau di Kepulauan Halmahera itu.
"Sudah ada keinginan wisatawan negara lain masuk ke Morotai karena letaknya sangar strategis di tengah-tengah. Morotai cukup menarik, orang-orang dari luar banyak keinginan datang ke sana," ujarnya di Jakarta, Selasa (26/4/2016).
Bambang menjelaskan, keunikan pulau Morotai lain terletak pada lokasi penyelaman di bawah laut.
Diduga banyak tersisa persenjataan dari Perang Dunia II sehingga menarik minat wisatawan asing terutama asal Amerika Serikat.
"Untuk menemukan ini (sisa senjata perang) menarik bagi orang-orang mantan Amerika. Ingin nyelam di sana, bersejarah sekali," katanya.
Dia menambahkan, pemerintah tidak hanya akan mengembangkan kawasan wisata di Morotai. Namun, juga bisa mendorong perekonomian Indonesia Timur.
"Bahkan Bapak Presiden sempat ke Morotai karena itu kami dalam pengembangan tak hanya pariwisata tapi kegiatan ekonomi lainnya mendukung ekonomi bagian Indonesia Timur," pungkasnya.
Tenaga Ahli Bidang Regional Development Kementerian Koordinator bidang Kemaritiman dan Sumber Daya Bambang Susanto Priyohadi mengatakan, sisi menarik Morotai yakni letaknya yang sangat strategis. Banyak wisatawan mancanegara ingin mengunjungi salah satu pulau di Kepulauan Halmahera itu.
"Sudah ada keinginan wisatawan negara lain masuk ke Morotai karena letaknya sangar strategis di tengah-tengah. Morotai cukup menarik, orang-orang dari luar banyak keinginan datang ke sana," ujarnya di Jakarta, Selasa (26/4/2016).
Bambang menjelaskan, keunikan pulau Morotai lain terletak pada lokasi penyelaman di bawah laut.
Diduga banyak tersisa persenjataan dari Perang Dunia II sehingga menarik minat wisatawan asing terutama asal Amerika Serikat.
"Untuk menemukan ini (sisa senjata perang) menarik bagi orang-orang mantan Amerika. Ingin nyelam di sana, bersejarah sekali," katanya.
Dia menambahkan, pemerintah tidak hanya akan mengembangkan kawasan wisata di Morotai. Namun, juga bisa mendorong perekonomian Indonesia Timur.
"Bahkan Bapak Presiden sempat ke Morotai karena itu kami dalam pengembangan tak hanya pariwisata tapi kegiatan ekonomi lainnya mendukung ekonomi bagian Indonesia Timur," pungkasnya.
(sbn)