Kejamnya SNSD, Buang Album Wonder Girls

Jum'at, 10 Juni 2016 - 13:49 WIB
Kejamnya SNSD, Buang...
Kejamnya SNSD, Buang Album Wonder Girls
A A A
SEOUL - SNSD kembali mendapatkan rumor miringnya. Kali ini, kedelapan gadis cantik ini memiliki kesalahan terbesar. Girl group yang memiliki nama panggung luar negeri Girls Generation ini membuang pemberian hadiah dari Wonder Girls.

Hal itu ditemukan oleh sebuah netizen yang melihat album berjudul 2 Different Tears ditemukan di sebuah bekas toko buku. Di album itu terdapat tulisan dan tanda tangan dari para anggota Wonder Girls yang terdapat pada album tersebut.

"Kakak SNSD, aku selalu menjadi penggemar kalian. Lagu kalian benar-benar bagus,"SNSD yang cantik. Taeyeon, Sica, apa kabar kalian? Ayo nanti kita makan bareng, aku tidak sabar untuk menantikan promosi kalian berikutnya. Semangat dan tetap sehat, dan masih banyak lagi," tulis anggota Wonder Girls seperti dikutip Allkpop.

Melihat tanda tangan dan tulisan tersebut, netizen memastikan kalau album ini diberikan oleh anggota Wonder Girls kepada SNSD sebagai hadiah. Apalagi, Para penggemar juga sudah memastikan, bahwa tulisan tersebut memang benar tulisan tangan anggota Wonder Girls.

Netizen langsung melayangkan kritikan kepada anggota SNSD. Ia pun sedih kelakukan anggota SNSD seperti Taeyeon, Sunny, Tiffany, Hyoyeon, Yuri, Sooyoung, Yoona dan Seohyun yang tidak menghargai pemberian dari Wonder Girls.

"Heol, itu benar-benar tulisan tangan mereka. Bagaimana bisa album tersebut ada di sana. Wow, benar-benar gila. Aku merasa kasihan dengan Wonder Girls dan penggemarnya. Sepertinya album itu sudah dibuang, Benar-benar kejam," katanya.
(nfl)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.2689 seconds (0.1#10.140)