Tiffany SNSD Curhat Pengalaman Hidup

Sabtu, 25 Juni 2016 - 11:21 WIB
Tiffany SNSD Curhat...
Tiffany SNSD Curhat Pengalaman Hidup
A A A
SEOUL - Sebagai seorang selebritas Tiffany SNSD semakin terbuka kepada publik. Ia pun mengungkapkan curahan hatinya mengenai pengalaman hidupnya.

Lalu apakah pengalaman hidupnya tentang masalah percintaan? Sayangnya, Tiffany tidak mengungkapkan pengalaman cintanya sebagai seorang selebritas. Ia hanya mengungkapkan perjalanan karirnya sebagai penyanyi.

"Ketika saya mulai mempromosikan dengan SNSD, saya masih remaja, sehingga lagu-lagu yang kita nyanyikan selalu khusus untuk para remaja. Sekarang aku sudah berusia 28 tahun, yang mana di usia ku harus menyanyikan lagu dewasa," ujar Tiffany seperti dikutip Allkpop.

Tidak hanya itu, Ia mengaku bahwa dirinya pernah mengalami masa remaja yang cukup pahit. Pemilik nama asli Stephanie Hwang ini mengaku bahwa dirinya seorang anak nakal.

"Meskipun aku tahu aku seharusnya tidak boleh mengungkapkannya. Tapi aku pernah jadi anak nakal," pungkasnya.
(nfl)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0945 seconds (0.1#10.140)