Jadi Mahal dan Tipis, Michelle Ziudith Tak Mau Beli Komik Lagi

Jum'at, 08 Juli 2016 - 09:30 WIB
Jadi Mahal dan Tipis,...
Jadi Mahal dan Tipis, Michelle Ziudith Tak Mau Beli Komik Lagi
A A A
JAKARTA - Michelle Ziudith memiliki kegemaran yang sering dia lakukan dari kecil sampai sekarang yakni membaca komik. Bintang I Love You (ILY) From 38.000 Feet itu menyukai komik bernuansa romantis.

Meski begitu, dia juga suka membaca manga yang populer seperti Naruto, One Piece dan Bleach. Michelle mengaku tak bisa lagi membaca manga atau buku dalam bentuk cetak karena matanya yang sudah silinder.

Untuk menyiasatinya, dia kini membaca komik secara digital. Caranya, dia menghubungkan smartphone dengan televisi dan membacanya di layar besar.

“Aku bacanya di TV, dari handphone dimasukin ke TV, jadi lebih besar,” ujar Michelle kepada Sindonews beberapa waktu lalu.

Kesukaan Michelle membaca dimulai sejak dirinya masih kecil. Kebiasaan ini ditularkan oleh sang bunda yang memang juga hobi membaca. Dia mengakui sudah mulai menyukai komik sejak masih duduk di bangku Taman Kanak-Kanak (TK).

Seiring berjalan waktu, Michelle pun menemukan genre favoritnya. Apalagi kalau bukan percintaan. Dia melahap manga atau komik apa pun yang mengandung kisah cinta di dalamnya, termasuk Detective Conan.Detective Conan juga ada cinta-cintaannya," katanya.

Michelle menuturkan, dulu dia rajin beli komik. Tiap kali ada komik kesukaannya keluar, dia selalu membelinya. Tapi, karena kini matanya yang silinder membuatnya agak susah membaca versi cetak, dia pun beralih ke teknologi dan tidak lagi membeli komik.

Bukan hanya itu yang menjadi alasannya. Harga komik yang terus melambung membuatnya berpikir ulang untuk membeli komik baru dan lebih memilih membacanya secara digital.

"Kalau beli sekarang rugi. Dulu masih murah, sekarang satu (eksemplar) Rp18.000. Mana sekarang komiknya tipis-tipis. Udah gitu bacanya cuman 30 menit," tutur dia.
(alv)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7884 seconds (0.1#10.140)