Yovie Widianto Tak Kesulitan Bikin Lagu untuk Maliq & D'Essential dan The Groove

Jum'at, 05 Agustus 2016 - 00:30 WIB
Yovie Widianto Tak Kesulitan Bikin Lagu untuk Maliq & DEssential dan The Groove
Yovie Widianto Tak Kesulitan Bikin Lagu untuk Maliq & D'Essential dan The Groove
A A A
JAKARTA - Grup musik ternama Indonesia, Maliq & D'Essentials dan The Groove kembali menggebrak industri musik Tanah Air. Keduanya merilis lagu terbaru dengan judul Coba Katakan Dengan Cinta (CKDC).

Lagu ini merupakan hasil kolaborasi konser anniversary keduanya selama berkarya di industri musik. Musisi ternama, Yovie Widianto pun dipercaya untuk membuat lirik lagu ini, sementara musik diaransemen oleh Maliq & D'Essential dan juga The Groove.

"Lagunya buat saya nggak terlalu sulit. Orientasi lagu ini The Groove dan Maliq sekali, tentu berbeda dengan saya, dengan Kahitna. Dengan kekuatan vokal Angga, Indah dan Rieka akan membuat warna lagu ini indah. Kebetulan di arransemen oleh Maliq & D'essential dan The Groove," papar Yovie Widianto saat jumpa pers di CGV Grand Indonesia, Jakarta, Kamis (4/8/2016).

Bagi Yovie, membuat lagu ini bukanlah hal yang sulit. Sudah mengenal karakter masing-masing grup musik tersebut, membuat musisi yang akrab dengan tembang cinta itu pun tidak perlu memakan waktu lama dalam proses pembuatan lagu yang nantinya akan menjadi theme song konser dua band itu, D'essentials of Groove.

"Proses lagunya nggak lama. Karena proses kreatifnya kita nunggu dari netizen. Mereka memilih di sosial media berdasarkan dari lagu-lagu hits Maliq dan The Groove. Dari perpaduan judul lagu tersebut lahirlah sebuah lagu baru," ujar dia.

Yovie pun berharap, jika lagu ini dipromosikan dengan baik, CKDC bisa menjadi refrensi yang tepat untuk didengarkan. "Lagu ini juga akan diputar secara serentak di radio-radio tanah air dihari yang sama hari ini. Hari ini juga kita merilis video lirik," ujar Managing Director Berlian Entertainment sekaligus promotor konser, Dino Hamid.

Konser Maliq & D'essentials dan The Groove bertajuk D'essentials of Groove akan digelar di Jakarta Convention Center (JCC) pada Selasa (6/9/2016). Konser ini adalah kolaborasi keduanya dalam berkarya di industri musik Tanah Air.
(alv)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6442 seconds (0.1#10.140)