KFC Hong Kong Hadirkan Menu Sukiyaki

Selasa, 06 September 2016 - 06:17 WIB
KFC Hong Kong Hadirkan Menu Sukiyaki
KFC Hong Kong Hadirkan Menu Sukiyaki
A A A
HONG KONG - Awalnya tidak ada banyak perbedaan antara restoran KFC di Jepang dengan restoran KFC lainnya yang tersebar di seluruh dunia. Namun seiring berjalannya waktu, KFC di Jepang kini mulai menambahkan menu baru yang unik seperti minuman pencuci mulut teh hijau dan bento KFC yang telah hadir beberapa waktu lalu.

Selain di Jepang, cabang KFC lainnya yang juga menghadirkan menu unik adalah KFC Hong Kong. Namun anehnya, restoran cepat saji di Hong Kong ini tidak memilih untuk menghadirkan makanan China, melainkan makanan ala Jepang, yakni sukiyaki hot spot.

Secara resmi, KFC Hong Kong telah menyajikan menu bernama Kansai-Style Beef Hot Pot ini dengan campuran daging sapi, tahu, jamur, jagung, dan sayuran lainnya. Ada pula versi lainnya, yakni Japanese-Style Seafood Hot Pot, yang memiliki campuran sama namun terdapat kerang dna udang untuk mengganti daging sapi.

Dilansir Rocketnews, KFC hot spot ini hadir dalam satu paket menu termasuk nasi putih dan minuman ukuran medium dengan harga 49,9 dolar Hong Kong (USD 6,40). Itu merupakan harga yang cukup murah untuk seporsi sukiyaki. Pasalnya KFC Hong Kong juga menawarkan paket dua potong ayam goreng dengan makanan pendamping dan minuman.

Jadi, bagi Anda yang bosan dengan menu ayam goreng, kentang goreng, dan gorengan lainnya yang biasa disajikan oleh KFC, pastikan Anda mencoba menu sehat dan menyegarkan yang satu ini di KFC seluruh Hong Kong.
(nfl)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6269 seconds (0.1#10.140)
pixels