Yesung Suju dan Bambam Got7 Ramaikan Fenomena Om Telolet Om

Kamis, 22 Desember 2016 - 03:30 WIB
Yesung Suju dan Bambam...
Yesung Suju dan Bambam Got7 Ramaikan Fenomena Om Telolet Om
A A A
SEOUL - Fenomena suara klakson Om Telolet Om tidak hanya melanda para DJ dunia atau sejumlah klub sepak bola Eropa yang ramai-ramai mencuitkan ucapan tersebut di media sosial. Sejumlah selebritas di Korea Selatan (Korsel) pun turut memperhatikan fenomena tersebut.

Dua di antaranya adalah Yesung dari Super Junior dan Bambam dari Got7. Keduanya bertanya-tanya apa arti Om Telolet Om setelah akun media sosial mereka dibanjiri komentar dengan ucapan itu dari fans mereka di Indonesia.

Yesung mengunggah dua fotonya di Twitter. Dia hanya menuliskan kata Om Telolet Om dengan emotikon toa ditambah hashtag omteloletom.

Sementara, Bambam justru terlihat bingung. Di akun media sosialnya, dia pun bertanya kepada para fansnya apa arti Om Telolet Om tersebut.

“Ada yang bisa beritahu saya apa artinya Om Telolet Om?” tanya Bambam di akun Twitter-nya.


Om Telolet Om adalah ucapan yang dilontarkan orang-orang kepada para sopir bus agar menyalakan klakson mereka. Klakson ini pertama kali mulai populer di kalangan komunitas bus mania. Dikutip dari Okezone, untuk menyapa para fans bus ini para sopir sengaja memasang klakson telolet dengan bunyi yang unik dan khas. Bahkan para bus mania sampai hunting klakson telolet dengan cara merekam bunyinya melalui ponsel mereka.
(alv)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8701 seconds (0.1#10.140)