Manfaat Kesehatan Menjemur Bayi

Jum'at, 03 Februari 2017 - 19:18 WIB
Manfaat Kesehatan Menjemur...
Manfaat Kesehatan Menjemur Bayi
A A A
JAKARTA - Menjemur bayi di bawah sinar matahari kerap dilakukan banyak orang tua, khususnya para ibu. Kebiasaan ini umumnya dilakukan pada pagi hari dengan harapan mampu membantu tumbuh kembang si kecil menjadi lebih optimal.

Namun, dokter spesialis obstetri dan ginekologi, dr Boy Abidin, SpoG (K) menekankan untuk memperhatian waktu. Sebaiknya, mejemur bayi dilakukan tepat pukul 06.00. Kegiatan ini juga bisa dilakukan di sore hari sekitar pukul 15.00-16.00.

"Jam yang terbaik itu adalah pagi hari sebelum jam 8, jadi jam 6 sampai 8. Waktunya cukup 10-15 menit, jangan satu jam. Sore juga bisa, jam 3-4. 15 menit itu perkiraan aja. Jadi kalau bayinya sudah nggak nyaman sebaiknya diangkat karena kalau tidak bisa dehidrasi," papar dr Boy di Jakarta.

Selain waktu, saat menjemur, para ibu juga wajib melepas pakaian yang digunakan bayi dengan menutup matanya agar terhindar dari paparan sinar matahari langsung. Kegiatan ini pun bisa dilakukan di dalam dan luar ruangan dengan beberapa hal yang harus diperhatikan.

"Baju bayinya dibuka. Kecuali mata harus di tutup terhindar dari sinar matahari. Kalau nggak ditutup badannya ditengkurepin. Lebih baik di ruangan (dijemur) dengan adanya pembatas. Boleh diluar ruangan juga pakai stoler, tapi jangan ditutup bayinya pakai selimut rapet, pake topi. Tapi diluar harus perhatikan debu," jelasnya.

Lanjut dr Boy menjelaskan, meski terkesan kuno namun menjemur bayi di bawah sinar matahari memiliki banyak manfaat. Salah satunya untuk mengurangi kadar bilirubin pada bayi. Bahkan tak hanya anak-anak, kegiatan ini juga bermanfaat bagi orang dewasa.

"Jemur bayi mengurangi kadar bilirubin, untuk menambah vitamin D. Dalam kulit ada vitamin D dan baik untuk pertumbuhan kulit. Kalau ada yang bantu dengan pijatan boleh, dikasih sedikit pijatan ringan membantu perkembangan optimal, diajak ngobrol biar ada ikatan sikologis ibu dan anak," jelasnya.

"Orang dewasa, untuk wanita pria juga baik, untuk nambah vitamin D agar tulang kuat. Jamnya sama. Kalau udah siang sinar ultra violetnya udah nggak baik. Di kita sinar ultra violetnya gratis tapi wanita suka takut item," pungkasnya.
(nfl)
Berita Terkait
Zwitsal Bersama Alfamart...
Zwitsal Bersama Alfamart Jaga Kesehatan Kulit 3.000 Bayi Indonesia Melalui ‘4 Langkah AKSI’
4 Penyakit pada Bayi...
4 Penyakit pada Bayi Baru Lahir dan Cara Mencegahnya
Apakah Imunisasi Lebih...
Apakah Imunisasi Lebih dari Satu Vaksin Aman? Ini Penjelasan dari Kementerian Kesehatan
Napas Pertama Bayi Jadi...
Napas Pertama Bayi Jadi Penentu Keselamatan
Tips Merawat Kulit Bayi...
Tips Merawat Kulit Bayi Agar Tetap Sehat dan Terhindar dari Iritasi
Pentingnya Perhatikan...
Pentingnya Perhatikan Kesehatan Kulit Bayi, Jangan Anggap Sepele
Berita Terkini
Kehidupan Pangeran Harry...
Kehidupan Pangeran Harry Tanpa Ayah dan Saudarahnya Menyedihkan, Terasa Asing dan Menakutkan
1 jam yang lalu
Nagita Slavina Suka...
Nagita Slavina Suka Koleksi Baru ISAGO, Cocok Buat Anak Muda
6 jam yang lalu
5 Fakta When Life Gives...
5 Fakta When Life Gives You Tangerines, Drama Korea yang Bikin Netizen Nangis
7 jam yang lalu
Kolaborasi Jennie BLACKPINK...
Kolaborasi Jennie BLACKPINK dan Diplo Picu Perdebatan, sang Produser Terseret Kasus Pelecehan Seksual
9 jam yang lalu
ISAGO Bawa Perubahan...
ISAGO Bawa Perubahan Industri Perhiasan di Indonesia, Valencia Tanoesoedibjo: Tak Sekadar Cantik
9 jam yang lalu
Saksikan Malam Ini Pukul...
Saksikan Malam Ini Pukul 21.30 WIB! Tabligh Akbar Nikmatnya Ramadan hanya di iNews
9 jam yang lalu
Infografis
5 Manfaat Salat Tarawih...
5 Manfaat Salat Tarawih bagi Kesehatan yang Harus Diketahui
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved