Bikin Vlog Keluarga, Widi Mulia Akui Ini Tantangan
A
A
A
JAKARTA - Membuat vlog atau video blog kini nampaknya semakin marak dilakukan baik oleh masyarakat biasa maupun bagi kalangan selebritas. Salah satu pasangan juga rutin membuat vlog adalah penyanyi Widi Mulia dan sang suami Dwi Sasono. Melalui channel The Sasonos Fam, vlog bertema keluarga tersebut dibuat karena Widi merasa telah kehilangan waktu bersama keluarga karena padatnya kesibukan.
"Awal mulanya kami kehilangan waktu banyak sama keluarga. Kami sebenarnya sukanya keruntelan rame-rame, cuma kan Dwi juga syuting makan waktu banget, jadi kami cuma punya waktu dua hari bareng-bareng. Akhirnya gue memimpikan sebuah keadaan dimana kami bisa bareng-bareng terus," jelasnya kepada Sindonews belum lama ini.
Ia menambahkan bahwa kesibukan sebagai penyanyi dan suami yang merupakan aktor itu membuat mereka jauh dengan keluarga. "Aku sibuk nyanyi, Dwi sibuk syuting dan malah menjauh dari keluarga, akhirnya mikir kenapa nggak join aja sebagai keluarga kita melakukan sesuatu sama-sama bikin produksi video blogging kita. Malah ini udah kayak bikin film kecil," jelasnya.
Sudah hampir satu tahun membuat vlog keluarga, Widi mengakui memiliki tantangan tersendiri yang akhirnya dapat dipelajarinya. Ia mengatakan, bahwa meskipun dalam membuat vlog dituntut untuk menyajikan sesuatu yang real, namun sebagai orang tua. Namun, ia harus 'berakting' agar dapat menjadi contoh baik bagi anak-anaknya.
"Tapi tantangannya adalah kita kan harus real ya. Nah, kembali lagi, orang tua itu pasti jadi contoh buat anak-anaknya. Jadi gue bisa bilang kita nggak bisa sepenuhnya jadi diri kita sendiri karena ada anak kita. Kita kadang harus build a certain character, akting dalam konotasi baik ya, karena ada anak kita," pungkasnya.
"Awal mulanya kami kehilangan waktu banyak sama keluarga. Kami sebenarnya sukanya keruntelan rame-rame, cuma kan Dwi juga syuting makan waktu banget, jadi kami cuma punya waktu dua hari bareng-bareng. Akhirnya gue memimpikan sebuah keadaan dimana kami bisa bareng-bareng terus," jelasnya kepada Sindonews belum lama ini.
Ia menambahkan bahwa kesibukan sebagai penyanyi dan suami yang merupakan aktor itu membuat mereka jauh dengan keluarga. "Aku sibuk nyanyi, Dwi sibuk syuting dan malah menjauh dari keluarga, akhirnya mikir kenapa nggak join aja sebagai keluarga kita melakukan sesuatu sama-sama bikin produksi video blogging kita. Malah ini udah kayak bikin film kecil," jelasnya.
Sudah hampir satu tahun membuat vlog keluarga, Widi mengakui memiliki tantangan tersendiri yang akhirnya dapat dipelajarinya. Ia mengatakan, bahwa meskipun dalam membuat vlog dituntut untuk menyajikan sesuatu yang real, namun sebagai orang tua. Namun, ia harus 'berakting' agar dapat menjadi contoh baik bagi anak-anaknya.
"Tapi tantangannya adalah kita kan harus real ya. Nah, kembali lagi, orang tua itu pasti jadi contoh buat anak-anaknya. Jadi gue bisa bilang kita nggak bisa sepenuhnya jadi diri kita sendiri karena ada anak kita. Kita kadang harus build a certain character, akting dalam konotasi baik ya, karena ada anak kita," pungkasnya.
(nfl)