Sajian Praktis dan Lezat Nasi Goreng Bakso

Senin, 13 Maret 2017 - 16:48 WIB
Sajian Praktis dan Lezat...
Sajian Praktis dan Lezat Nasi Goreng Bakso
A A A
JAKARTA - Bagi mahasiswa atau perantau yang hidup sendiri, biasanya identik dengan menyantap makanan yang serba praktis terutama mi instan. Namun tahu kah Anda bahwa terlalu sering mengonsumsi produk makanan instan sangatlah tidak baik untuk kesehatan tubuh?

Oleh karena itu, lebih baik membuat makanan sendiri dengan menu yang praktis namun tentu lebih terjaga kesehatannya. Seperti menu nasi goreng, misalnya. Selain cepat dalam membuatnya, nasi goreng tentu menjadi makanan utama yang mengenyangkan dan menjadi favorit setiap orang. Dikutip dari Taste.com.au, berikut resep Nasi Goreng Bakso yang cocok disantap di waktu sarapan, makan siang ataupun makan malam Anda. Selamat mencoba!

Bahan-bahan:
1 sdm minyak zaitun
500 gram bakso sapi
450 gram nasi putih
1 bh bawang bombay, cincang
1 bh paprika merah, potong-potong
Kol secukupnya, cincang (opsional)
80 ml saus tiram
2 bh daun bawang, cincang
40 gram kacang mete, panggang atau sangria sebentar

Cara membuat:
Panaskan minyak dalam wajan besar di atas api sedang. Tambahkan bakso dan tumis selama 5-7 menit atau sampai berwarna kecoklatan dan hanya matang. Tuangkan ke dalam piring, sisihkan.

Tumis bawang bombay dan paprika di wajan yang sama selama 3 menit atau sampai harum dan kecoklatan, kemudian tambahkan nasi dan masak selama 2 menit hingga tercampur rata. Tambahkan kol dan saus tiram, kemudian masak kembali selama 2 menit atau sampai kol melunak. Masukkan bakso, aduk rata kembali selama 1 menit dan matikan api.

Sajikan nasi goreng dengan tambahan daun bawang dan kacang mete diatasnya.
(nfl)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0789 seconds (0.1#10.140)