Ariel Noah 'Kepincut' Shane Filan

Kamis, 16 Maret 2017 - 10:15 WIB
Ariel Noah Kepincut...
Ariel Noah 'Kepincut' Shane Filan
A A A
Shane Filan berhasil membius penggemarnya di Jakarta. Mantan personel boyband Westlife sukses membuat Ariel Noah kepincut.

Sekitar pukul 20.22 WIB ratusan penonton memadati ruangan The Hall, Senayan City, Jakarta Selatan, Selasa (14/3/2017). Di antara para penonton yang hadir, terlihat juga Ariel Noah, Uya Kuya, Astrid, Regina Ivanova, dan lainnya.

Ariel datang seorang diri tanpa menggandeng kekasihnya, Sophia Latjuba. "Siapa yang enggak tahu Westlife, ya. Ke sini sebagai musisi tentu ingin melihat bagaimana Shane tampil. Kita lihat saja nanti," ujar Ariel sesaat sebelum memasuki ruangan The Hall.

Secara lugas Ariel membeber kalau dirinya sejak lama menggemari lagu-lagu Westlife. Menurutnya, lagu-lagu boyband asal Irlandia ini sangat menginspirasi dan mengandung pesan moril agar setiap orang harus saling mengasihi sesama. "Lagu-lagu Westlife sangat menginspirasi. Ya, misalnya, Flying Without Wings dan lain lain tentunya,"tukasnya.

Keseruan apalagi yang terjadi di konser Shane Filan? Simak liputan eksklusifnya di Tabloid GENIE Edisi 26/XIII/2017 yang terbit Kamis (16/3/2017)
Ariel Noah 'Kepincut' Shane Filan
(bbk)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1387 seconds (0.1#10.140)