Camembert, Walnut and Cranberry Sauce in a Bread Ala Chef Arimbi

Kamis, 23 Maret 2017 - 12:20 WIB
Camembert, Walnut and...
Camembert, Walnut and Cranberry Sauce in a Bread Ala Chef Arimbi
A A A
JAKARTA - Memiliki tekstur yang mirip dengan keju mozzarella, keju camembert kini dapat menjadi salah satu alternatif untuk membuat hidangan dengan lelehan keju lembut. Namun dengan rasa yang lebih gurih dan lezat. Selain nikmat disantap langsung bersama dengan selai atau buah-buahan segar, keju yang satu ini juga cocok sebagai teman menyantap roti panggang.

Berbagi resep andalan dari keju camembert belum lama ini, chef Arimbi Nimpuno mengatakan, "Untuk resep ini kita bisa pakai focaccia bread, bisa pakai sourdough, baguette juga bisa. Jadi nanti setelah dipanggang kejunya itu diluarnya tetep terlihat putih seperti utuh tapi di dalamnya dia melted, lembut sekali. Nanti ditaburin walnut panggang atau disangrai juga bisa terus nanti rotinya tinggal dicocol aja". Berikut resep Camembert, Walnut and Cranberry Sauce in a Bread yang dapat Anda coba di rumah.

Bahan-bahan:
Roti sourdough
1 pak (125 gram) keju camembert
Kacang walnut, panggang terlebih dahulu
Saus cranberry siap saji

Cara membuat:
Panaskan oven pada suhu 180 derajat C.
Lubangi bagian tengah roti dan pastikan bagian dasar roti tidak berlubang. Setelah itu isi bagian tengah roti dengan keju camembert.
Panggang roti selama 10-15 menit hingga keju camembert meleleh.
Keluarkan roti dari oven kemudian taburkan kacang walnut panggang dan tambahan saus cranberry di atas keju camembert. Sajikan.
(nfl)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1020 seconds (0.1#10.140)