4 Cara Atasi Masalah Kelebihan Makanan Pasca Lebaran

Kamis, 29 Juni 2017 - 12:20 WIB
4 Cara Atasi Masalah...
4 Cara Atasi Masalah Kelebihan Makanan Pasca Lebaran
A A A
JAKARTA - Memiliki sisa makanan setelah momen Idul Fitri berakhir kerap kali terjadi di sejumlah keluarga. Biasanya, mereka akan terus mengonsumsi hidangan tersebut selama berhari-hari hingga hidangan tersebut benar-benar habis.

Namun, bagi Anda yang merasa bosan dengan hidangan ‘berat’ saat lebaran dan harus menyantapnya lagi beberapa hari setelahnya, ada cara-cara yang dapat Anda lakukan untuk mengatasinya. Dikutip dari Myhalalkitchen, berikut 4 hal yang dapat Anda lakukan untuk mengatasi masalah kelebihan makanan.

1. Simpan di dalam freezer
Bahan-bahan makanan seperti buah nanas, stroberi, kue, roti, tomat, paprika, bawang-bawangan dan rempah dimasukkan ke dalam freezer untuk kemudian digunakan kembali jika Anda ingin membuat sup smoothies dan minuman atau makanan lainnya. Hal yang sama berlaku pula untuk hidangan jadi seperti nasi, pasta, semur dan yang lainnya.

2. Memanggang sisa sayuran
Beberapa jenis sayuran dapat Anda olah kembali dengan cara dipanggang dan kemudian dinikmati dengan tambahan pasta atau mashed potato. Sebagai contoh, Anda dapat memanggang tomat atau sayuran lainnya dan menyantapnya dengan hidangan pasta favorit Anda.

3. Membuatnya menjadi sup
Sup merupakan perpaduan dan air dengan tambahan daging dan tulang untuk kaldu. Jika memiliki hidangan sisa seperti opor, misalnya. Anda dapat menyisihkan kuah dengan daging ayamnya, kemudian suwir atau potong kotak-kotak daging ayam dan buatlah menjadi sup atau soto sesuai dengan selera Anda dan keluarga.

4. Bagikan sisa makanan
Hal paling tepat dan cepat untuk dilakukan jika Anda memiliki cukup banyak makanan yang tersisa pasca Idul Fitri adalah membagi-bagikan makanan tersebut kepada tetangga, teman, karyawan Anda, ataupun untuk orang-orang yang membutuhkan makanan. Selama hidangan tersebut masih layak dikonsumsi dan ditata serta dikemas dengan baik, orang-orang tersebut akan dengan senang hati menerima pemberian Anda.
(nfl)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1484 seconds (0.1#10.140)