Taeyeon SNSD Kangen Berat pada Tiffany, Seohyun dan Sooyoung

Jum'at, 24 November 2017 - 12:43 WIB
Taeyeon SNSD Kangen...
Taeyeon SNSD Kangen Berat pada Tiffany, Seohyun dan Sooyoung
A A A
SEOUL - Kepergian tiga personel SNSD, Tiffany, Seohyun dan Sooyoung, menyisakan kesedihan bagi personel lainnya yang tersisa. Salah satunya adalah Taeyeon yang kini mulai kangen dengan kehadiran ketiga orang tersebut.

Rasa kangen penyanyi bernama asli Kim Taeyeon ini sepertinya begitu besar. Demi mengobatinya, dia menonton salah satu video musik SNSD yang berjudul Holiday. Di video itu, selain Jessica, semua personel SNSD masih lengkap dan tampak akrab.

Taeyeon juga membagikan videonya saat menyaksikan Holiday itu di Instagram-nya. Dia bahkan ikut bernyanyi saat menyanyikan lagu tersebut.

Beberapa netizen menilai bahwa, Taeyeon memang sangat merindukan tiga anggota yang telah keluar. Apalagi, Taeyeon dan ketiga orang itu sudah saling bersama selama 10 tahun lebih.

"Lihat SM! Kalian membuat mereka terpisah. Taeyeon pun rindu pada mereka. Apakah mereka tidak bisa kembali?” tanya seorang wargabt seperti dikutip forum Pann.

Tiffany, Seohyun dan Sooyoung tidak memperpanjang kontraknya dengan SM Entertaiment setelah lebih dari 10 tahun bergabung. Dengan demikian, otomatis mereka pun secara resmi hengkang dari SNSD yang telah membesarkan nama mereka.
(alv)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7531 seconds (0.1#10.140)