Aset CEO Louis Vuitton: dari Villa, Kastil, hingga Pulau Pribadi

Selasa, 30 Januari 2018 - 16:40 WIB
Aset CEO Louis Vuitton:...
Aset CEO Louis Vuitton: dari Villa, Kastil, hingga Pulau Pribadi
A A A
SEBAGAI pebisnis, CEO, investor serta pemilik perusahaan tas mewah terbesar dan termewah di dunia, Bernard Arnault memiliki kekayaan senilai USD77,5 miliar. Bernard juga tidak ragu untuk menginvestasikan kekayaannya ke dalam berbagai aset premium. Apa saja?

1. Le Cheval Blanc Hotel
Aset CEO Louis Vuitton: dari Villa, Kastil, hingga Pulau Pribadi

Hotel supermewah yang terletak di Prancis ini memiliki 34 kamar tamu serba luks, sebuah Chalet pribadi, dan penthouse yang premium. Setiap kamar memiliki balkon dengan pemandangan pengunungan, memiliki sebuah kolam renang, serta sauna dengan Jacuzzi. Tamu The Cheval Blanc juga dapat mengakses Givenchy Snow Spa yang sangat ekslusif, salon wanita, juga dimanjakan dengan butik barang mewah Louis Vuitton serta Christian Dior. Bernard termasuk sangat sering mengunjungi lantai teratas di penthouse miliknya itu untuk bersantai atau saat sedang ada perjalanan bisnis.

2. Chateau Cheval Blanc Castle
Aset CEO Louis Vuitton: dari Villa, Kastil, hingga Pulau Pribadi

Jika hotel The Cheval Blanc sudah mewah, maka kastil berusia 150 tahun yang dikelilingi oleh kebun-kebun anggur Chateau Cheval Blanc lebih jauh lebih luks. Dibeli pada 1998 oleh Bernard dan Albert Frere, kastil tersebut terletak di antara kebun-kebun anggur yang membentang di atas 41 hektare. Kastil tersebut menggabungkan keindahan, alam dan sejarah di satu tempat dan dianggap sebagai salah satu daerah penghasil anggur terbaik di dunia. Letaknya ada di barat laut Saint-Emilion di Bordeaux, Prancis dan menjadi salah satu tempat favorit Bernard Arnault untuk menghabiskan waktu bersama keluarganya.

3. St. Tropez Mansion
Aset CEO Louis Vuitton: dari Villa, Kastil, hingga Pulau Pribadi

Sebagai salah satu orang terkaya di Eropa, Bernard memiliki sebuah villa mewah yang terletak di depan air terjun di Prancis. Villa tersebut dikelilingi oleh pemandangan pohon-pohon hijau menjulang tinggi, serta air terjun, lengkap dengan lapangan tenis dan kamar tamu terpisah bagi teman Bernard untuk menginap. Villa tersebut memiliki ruang untuk menonton film, 7 kamar tidur dan 5 kamar mandi, serta kolam renang outdoor.

4. Amadeus Yacht
Aset CEO Louis Vuitton: dari Villa, Kastil, hingga Pulau Pribadi

Bisa jadi ini bukan yacht pribadi terbesar yang berlayar di lautan lepas. Tapi, dapat dipastikan sebagai salah satu yang termewah. Ruangan utamanya melingkupi satu dek sendiri di lantai paling atas. Terdiri dari dua kamar berukuran besar, serta salon terpisah. Interiornya dirancang oleh Francois Zuretti, menggunakan marmer dari Norwegia, dan bisa menampung 12 tamu di enam kabin. Di dek bawah, ada dua kabin untuk staf, tapi dekorasinya sama mewahnya dengan dek atas. Fitur lainnya adalah lift dari kaca dan stainless stell dari kamar tamu ke dek utama, ruangan film, tempat fitness, dan ruangan golf driving range.

5. Indigo Island
Aset CEO Louis Vuitton: dari Villa, Kastil, hingga Pulau Pribadi

Pulau pribadi dengan villa, pasir putih, lapangan tenis, serta dermaga kecil ini diperkirakan memiliki nilai USD35 juta. Pulau ini menjadi salah satu tujuan utama keluarga Arnault untuk berlibur. Beberapa selebritis lain yang memiliki rumah di pulau tersebut antara lain Johnny Depp dan Leonardo De Caprio.

6. BMW 7-series
Aset CEO Louis Vuitton: dari Villa, Kastil, hingga Pulau Pribadi

Soal mobil, Bernard Arnault sangat memfavoritkan kendaraan buatan Jerman BMW seri 7 yang bodinya terbuat dari serat karbon. Mobil tersebut juga sangat nyaman, tapi masih terkesan sporty. Model terbarunya juga canggih, dengan sistem infotainment iDRive berlayar sentuh.

7. Kebun Anggur Bordeaux
Aset CEO Louis Vuitton: dari Villa, Kastil, hingga Pulau Pribadi

Sebagai penikmat wine dan memiliki banyak uang, Bernard Arnault tidak hanya memiliki banyak sekali koleksi anggur. Tapi juga kebun anggur sendiri yang masih aktif memproduksi wine. Wine favoritnya berasal dari Bordeaux, di mana membeli kebun anggur Chateau Cheval Blanc. Dia juga memiliki sejumlah kebun anggur di Italia, Spanyol, serta Portugal.

8. Princess Yachts
Aset CEO Louis Vuitton: dari Villa, Kastil, hingga Pulau Pribadi

Pada 2008, Aranult membeli 75 persen saham Princess Yachts, perusahaan yacht asal Inggris. Perusahaan tersebut memiliki sejumlah yacht mewah dengan berbagai ukuran. Mulai dari yacht biasa, M Class super yacht, hingga seri termewah V Class sport yacht dan S Class Sport yacht.

9. Louis Vuitton
Aset CEO Louis Vuitton: dari Villa, Kastil, hingga Pulau Pribadi

Tentu saja, Bernard Arnault paling dikenal lewat merek Louis Vuitton, merek fashion mewah sekaligus paling berharga. Louis Vuitton berada di posisi 29 merek paling berharga di dunia dengan valuasi senilai USD19 juta. Salah satu handbag termahal yang pernah diproduksi harganya USD55 ribu dan terbuat dari kulit buaya.

10. Koleksi Seni Kontemporer
Aset CEO Louis Vuitton: dari Villa, Kastil, hingga Pulau Pribadi

Bernard Arnault dikenal dengan kegemarannya mengoleksi seni kontemporer, termasuk karya dari Picasso serta Warhol. Pada 2006, Bernard memulai Louis Vuitton Foundation yang berfokus pada seni kontemporer. Di Prancis, Bernard adalah salah satu kolektor seni terpopuler. Berapa nilai seluruh koleksinya, tidak ada yang tahu tapi diperkirakan mencapai ratusan juta.
(amm)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1466 seconds (0.1#10.140)