Tasya Kamila Jadi Delegasi Pemuda Indonesia di PBB

Kamis, 15 Februari 2018 - 15:01 WIB
Tasya Kamila Jadi Delegasi...
Tasya Kamila Jadi Delegasi Pemuda Indonesia di PBB
A A A
JAKARTA - Tasya Kamila menjadi delegasi pemuda Indonesia di PBB. Hal itu diungkap penyanyi yang mempopulerkan tembang Libur Telah Tiba di media social.

Lewat akun Instagram @tasyakamila, artis kelahiran Jakarta, 22 November 1992 ini berbagi foto dirinya saat berada di ruang sidang PBB.

“Tasyakamila akan menghadiri @Youth_Assembly di PBB utk dua hari ke depan sebagai salah satu delegasi pemuda dari Indonesia sekaligus moderator di salah satu panel. Dalam kegiatan ini, delegasi pemuda dari seluruh dunia berkumpul untuk berbagi ilmu dan pengalaman tentang solusi dan inisatif utk mencapai pembangunan berkelanjutan (SDGs),” tulisnya di Instagram.

“Di sesi opening ceremony malam ini, kami diingatkan kembali akan peran pemuda dalam Tujuan Pembangunan Berkelanjutan #SDGs. Populasi pemuda di dunia mencapai 1,8 milyar -- angka terbesar di sepanjang sejarah,” bebernya.

Tasya menulis soal harapannya terhadap anak-anak muda untuk bisa berkolaborasi dan memberikan solusi yang inovatif dan "out of the box" untuk menyelesaikan isu-isu pembangunan berkelanjutan.
“Apa aja sih Tujuan Pembangunan Berkelanjutan atau Sustainable Development Goals itu? Google aja bisa kaliii jangan pada males yaa,” ujar dia.

“Nah buat yang nggak males dan mau ikut berkontribusi dalam gerakan global menuju dunia yang inklusif dan berkelanjutan, sharing doong.. Issue apa sih yang kalian pedulikan di antara 17 #SDGs? Kegiatan apa yang sudah kalian lakukan?” papar Tasya.

Sebagai bagian dari anak muda, Tasya mengaku peduli dengan SDG 7 (affordable and clean energy) dan SDG 13 (climate action). Salah satu project yang pernah dilakukan bersama teman-temannya adalah @energyempoweredvillage.

“Kalau mau tau tentang organisasi pemuda internasional yang aku menjadi bagian di dalamnya, ini nih: @sdsnyouth Kalian share juga doong ttg gerakan kalian, boleh tag juga organisasi/ gerakan kalian di kolom komentar #WinterYouthAssembly2018 #IndonesianDelegates,” tendasnya.
(tdy)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1137 seconds (0.1#10.140)