Desainer Tities Sapoetra Siap Pamerkan 16 Koleksi Terbaru di Paris

Senin, 17 September 2018 - 10:07 WIB
Desainer Tities Sapoetra...
Desainer Tities Sapoetra Siap Pamerkan 16 Koleksi Terbaru di Paris
A A A
JAKARTA - Desainer Tanah Air, Tities Sapoetra menggandeng model Paula Verhoeven sebagai muse untuk memamerkan koleksi rancangannya di Paris Fashion Show Spring Summer 2019 yang akan digelar pada 28 September 2018 mendatang.

Sebelumnya, Tities menerima undangan dari Fashion Division untuk menunjukan hasil rancangannya pada Fashion Division (FD) Paris Fashion Show Spring Summer 2019. Kesempatan itu membuatnya siap memperkenalkan koleksi terbarunya bertajuk Beauty Voyage kepada pecinta fashion di Paris.

Karya-karya yang dipersembahkannya ini terinspirasi dari paras cantik wanita. Busana yang diperlihatkan ini terdiri dari 16 busana. Sesuai dengan tema, Beauty Voyage menampilkan nuansa pastel yang merupakan ciri khas Tities yang dipadukan dengan nuansa hitam yang merupakan ciri khas dari brand Make Over serta sentuhan nuansa gold yang menggambarkan bahwa Paris Fashion Show merupakan kesempatan emas bagi Tities Sapoetra memperkenalkan karyanya di ajang internasional.

"Keterlibatan dalam Paris Fashion Show ini merupakan kebanggaan karena ini membuktikan bahwa hasil kerja keras saya di bidang fashion design mendapatkan apresiasi positif. Melalui Beauty Voyage saya ingin menunjukan kecantikan wanita dapat ditunjang dari berbagai sisi antara lain busana, make up, dan kepribadian penggunanya," kata Tities melalui keterangan pers yang diterima SINDOnews.

Detil yang digunakan dalam Beauty Voyage adalah teknik printing dan teknik bordir, salah satunya menggunakan bordir 3D. Bahan yang digunakan dalam koleksi Beauty Voyage pun beragam diantaranya mikado sebagai kesempurnaan kain untuk printing, satin dan juga organsa.

Sementara, untuk mendukung tampilan busana, Tities yang didukung brand make up Make Over mengangkat konsep champagne gold, menggunaan warna nude dengan shimmer keemasan di atas complexion yang matte dilengkapi dengan lipstick berwarna nude untuk menunjukkan effortless beauty.

Keterlibatan Tities Sapoetra dan Make Over di ajang FD Paris Fashion Show ini diharapkan dapat memberikan kontribusi positif bagi perkembangan industri kosmetik dan industry fashion di Tanah Air. Kolaborasi ini diharapkan dapat memberikan inspirasi kepada para beauty enthusiast dan desainer muda untuk terus menghasilkan karya-karya terbaik yang dapat ditampilkan di panggung dunia.

"Paris Fashion Show ini pun merupakan awal perjalanan saya sebagai spokeperson desainer Make Over pertama untuk memperlihatkan bahwa fashion dan beauty itu merupakan suatu kesatuan yang saling mendukung," tandasnya.
(tdy)
Berita Terkait
Inilah Trend Fashion...
Inilah Trend Fashion 2022
Melihat Fashion Show...
Melihat Fashion Show Kain Tenun di Tengah Sawah di Mamasa
Gandeng Putri Zulhaf,...
Gandeng Putri Zulhaf, Ayu Dyah Maju di London Fashion Week Spring Summer
Intip Strategi Fashion...
Intip Strategi Fashion ISHIYA di Tengah Pandemi
Vakum 3 Tahun, Bali...
Vakum 3 Tahun, Bali Fashion Trend 2023 Kembali Hadir dengan Wastra Kekinian
Jakarta Fashion Week...
Jakarta Fashion Week Gelar Revival Fashion Festival 2020
Berita Terkini
Ray Sahetapy Berwasiat...
Ray Sahetapy Berwasiat Ingin Dimakamkan di Sulawesi Tengah
48 menit yang lalu
Dimakamkan Jumat, Jenazah...
Dimakamkan Jumat, Jenazah Ray Sahetapy Akan Disalatkan di Masjid Istiqlal
1 jam yang lalu
Begini Kondisi Terakhir...
Begini Kondisi Terakhir Ray Sahetapy sebelum Meninggal, Semangat Hidupnya Menurun
2 jam yang lalu
Garap Series VISION+,...
Garap Series VISION+, Jay Sukmo Beberkan Cerita di Balik Culture Shock
3 jam yang lalu
Zaskia Gotik Melahirkan...
Zaskia Gotik Melahirkan Anak Ketiga Berjenis Kelamin Laki-laki
4 jam yang lalu
Sinopsis Sinetron Preman...
Sinopsis Sinetron Preman Pensiun 9 Eps 33: Perang yang Belum Usai
4 jam yang lalu
Infografis
10 Kota dengan Konsumsi...
10 Kota dengan Konsumsi Gorengan Tertinggi di Indonesia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved