Wanita Hamil Disarankan Pilih Kosmetik yang Melembabkan

Senin, 29 Oktober 2018 - 20:09 WIB
Wanita Hamil Disarankan...
Wanita Hamil Disarankan Pilih Kosmetik yang Melembabkan
A A A
JAKARTA - Wanita yang sedang hamil kerap bingung soal penggunaan kosmetik. Pasalnya, sebagian diantara mereka khawatir akan mempengaruhi kesehatan janin. Tentu saja hal ini tidak diinginkan. Lalu bagaimana mengatasinya?

Nadia Mulya termasuk artis yang sempat khawatir akan penggunaan kosmetik saat hamil. Namun, dia mencari beragam informasi atas penggunaan kosmetika yang aman bagi wanita hamil. Presenter yang tengah hamil anak keempat ini menyarankan untuk memilih kosmetik yang paling basic, yaitu kosmetik yang punya sifat melembabkan (moisturize).

"Dari pengalaman pribadi, aku selalu menyarankan wanita hamil selalu pakai kosmetik yang melembabkan dan jangan pernah lupa menggunakan sunblock bila beraktivitas di luar ruangan," kata Nadia.

Seperti diketahui, kulit wanita hamil mengalami perubahan seperti menjadi bernoda (melasma) atau yang kerap disebut topeng kehamilan dan mendadak sangat berminyak sehingga mudah berjerawat.

"Itulah mengapa saya sarankan wanita hamil menggunakan kosmetik yang mengandung pelembab dan tak lupa menggunakan sunblock," ucap ibu tiga anak ini.

Wanita hamil juga disarankan menghindari bio activating gel dan mereka yang tengah hamil ini tinggal memilih yang sesuai dengan kondisi dan selera, seperti European Medicines Agency (EMA) dan US Food and Drug Administration (FDA).

CEO La Colline International Ghislain Pfersdoff mempersilahkan wanita untuk memilih dan mencari kosmetik yang sesuai. Setelah itu bisa merasakan hasilnya. “Jadi bisa merasakan sensasi berbeda saat merawat kulit wajah. Kami sangat menghargai dan percaya pada testimoni yang diberikan. Bila hasilnya baik, maka kami berhasil," ujar Ghislain.
(tdy)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.9008 seconds (0.1#10.140)