Tips Buat Sayur Sop Lezat untuk Pemula

Selasa, 20 November 2018 - 08:30 WIB
Tips Buat Sayur Sop Lezat untuk Pemula
Tips Buat Sayur Sop Lezat untuk Pemula
A A A
JAKARTA - Makan malam hampir tiba. Sudah ada ide untuk membuat menu malam hari ini? Jika belum, buat saja Sayur Sop. Makanan ini juga cocok untuk Anda yang baru belajar memasak karena mudah dibuat dan tidak membutuhkan teknik memasak serta bumbu yang sulit.

Bahan-bahan yang digunakan untuk memasak pun mudah didapat. Umumnya menggunakan sayuran wortel, kentang dan kol. Dikutip Tastemade, berikut resep membuat Sayur Sop untuk makan malam.

Bahan-bahan:
1 L air kaldu ayam
200 g dada ayam, potong kotak
100 g kentang, potong dadu
1 buah wortel, potong dadu
¼ buah kol, potong kotak
8 buah buncis, potong 2 cm
1 btg daun bawang, potong kecil
1 btg daun seledri, potong kecil
100 g makaroni
6 buah bakso sapi
1 buah tomat, potong 6
5 siung bawang merah
3 siung bawang putih
Minyak untuk menumis
Garam
Gula
Lada

Cara membuat:

Panaskan kaldu ayam, masukkan dada ayam lalu masak hingga ayam berubah warna. Pada wajan lain, panaskan minyak lalu tumis bawang merah dan bawang putih sampai wangi.

Masukkan tumisan bawang ke dalam rebusan ayam. Tambahkan kentang, wortel, buncis. Masak hingga kentang empuk lalu masukkan kol, tomat, daun bawang, bakso dan makaroni. Aduk rata.

Bumbui dengan garam, gula dan lada sesuai selera. Aduk rata. Setelah makaroni, wortel dan kentang empuk. Sajikan pada mangkuk saji. Sayur sop siap dihidangkan.
(tdy)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6325 seconds (0.1#10.140)
pixels