Pangeran William-Kate Middleton Terima Sinyal Damai dari Harry, Isyaratkan dengan Pesan Khusus

Senin, 14 April 2025 - 05:00 WIB
loading...
Pangeran William-Kate...
Pangeran William dan Kate Middleton dikabarkan menerima sinyal perdamaian dari Pangeran Harry yang memilih tinggal di lokasi dekat dengan kediaman sang kakak. Foto/People
A A A
INGGRIS - Pangeran William dan Kate Middleton dikabarkan menerima sinyal perdamaian dari Pangeran Harry yang memilih tinggal di lokasi dekat dengan kediaman sang kakak selama kunjungannya ke Inggris. Keputusan Harry menginap di Coworth Park Hotel, tidak jauh dari Adelaide Cottage milik William dan Kate, dinilai sebagai pesan rekonsiliasi setelah bertahun-tahun hubungan mereka memburuk.

Dilansir dari The News, Senin (14/4/2025) keputusan Pangeran Harry ini dianggap sebagai upaya halus Duke of Sussex untuk membuka kembali jalur komunikasi dan memperbaiki hubungan dengan sang kakak Pangeran William serta kakak iparnya, Kate Middleton .

Seorang sumber kerajaan yang dikutip menyebut bahwa pemilihan lokasi penginapan tersebut telah diinformasikan kepada William dan Kate melalui saluran keamanan kerajaan. Hal itu memunculkan spekulasi bahwa Harry ingin membuka kembali jalur komunikasi yang telah lama terputus dengan saudara kandungnya.

"Keputusan akomodasi, yang disampaikan kepada Wills dan Kate melalui dinas keamanan, dipandang sebagai sinyal yang potensial untuk mencapai perdamaian setelah bertahun-tahun terasing," kata sumber tersebut.



Pangeran William-Kate Middleton Terima Sinyal Damai dari Harry, Isyaratkan dengan Pesan Khusus

Foto/People

Meskipun suami Meghan Markle itu terlihat ingin memperbaiki hubungan, ketegangan antara dirinya dan keluarganya, terutama William, belum mereda sepenuhnya.

Dalam kunjungannya ke Inggris, pangeran 40 tahun itu diketahui tidak menemui ayahnya, Raja Charles III, yang saat ini tengah menjalani pengobatan kanker. Keputusan itu dilaporkan membuat Pangeran Wales kecewa dan memperdalam jarak di antara mereka.

"Mereka belum pernah melakukan percakapan atau diskusi panjang lebar sejak mereka menghabiskan waktu bersama menjelang meninggalnya Ratu Elizabeth II," jelasnya.

Keputusan ayah dua anak itu tinggal di dekat rumah William diyakini sebagai upaya untuk mencairkan suasana. Namun belum ada tanda-tanda bahwa calon Raja Inggris tersebut merespons secara langsung.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Meghan Markle Diprediksi...
Meghan Markle Diprediksi Akan Meninggalkan Pangeran Harry, Ada Perbedaan Tujuan Hidup
Alasan Menyakitkan Raja...
Alasan Menyakitkan Raja Charles III Enggan Bertemu Pangeran Harry, Ogah Terlibat Drama
Tindakan Nekat Pangeran...
Tindakan Nekat Pangeran Harry Picu Keretakan Baru dengan William
Raja Charles III dan...
Raja Charles III dan Pangeran Harry Tidak Bicara selama Berbulan-bulan
Pangeran Harry Klaim...
Pangeran Harry Klaim Dirinya dan Meghan Markle Dipaksa Mundur dari Keluarga Kerajaan
Pengakuan Pahit Raja...
Pengakuan Pahit Raja Charles III Jelang Menikah dengan Putri Diana, Akui Tak Cinta
Putri Charlotte Jadi...
Putri Charlotte Jadi Cucu Kerajaan Terkaya di Dunia, Hartanya Tembus Rp78 Triliun
Viral Detik-detik Meghan...
Viral Detik-detik Meghan Markle Dimarahi Pangeran Harry di Depan Keluarga Kerajaan
Masa Jabatan Pangeran...
Masa Jabatan Pangeran William-Kate Middleton sebagai Pangeran dan Putri Wales Tak Akan Lama
Rekomendasi
Fokus Masa Depan, LG...
Fokus Masa Depan, LG Bangun Jalinan Konektivitas dengan Mahasiswa
Resmi, Rematch Oleksandr...
Resmi, Rematch Oleksandr Usyk vs Daniel Dubois Digelar 19 Juli: Kental Aroma Dendam!
Pickup 01 Penantang...
Pickup 01 Penantang Tesla Cybertruck, Bukti China Bisa Kalahkan AS
Berita Terkini
Terjerat Narkoba, Fachri...
Terjerat Narkoba, Fachri Albar Terancam 12 Tahun Penjara
13 menit yang lalu
Justin Bieber Dituduh...
Justin Bieber Dituduh Terlibat Aliran Sesat, Sahabat Langsung Menjauh
53 menit yang lalu
2 Makanan Indonesia...
2 Makanan Indonesia Masuk Daftar Rebusan Terenak di Dunia, Rendang Posisi 6
1 jam yang lalu
Karangan Bunga Penuhi...
Karangan Bunga Penuhi Rumah Duka, Iringi Kepergian Ricky Siahaan
3 jam yang lalu
Bunda Iffet Dirawat...
Bunda Iffet Dirawat di Rumah Sakit, Bimbim Slank Mohon Doa
4 jam yang lalu
Luna Maya & Maxime Bouttier...
Luna Maya & Maxime Bouttier Resmi Ajukan Surat Nikah, Kapan Hari Bahagia Mereka?
10 jam yang lalu
Infografis
Pesan Khusus Presiden...
Pesan Khusus Presiden untuk KSAL Laksamana Muhammad Ali
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved