Nidji Siapkan Single Kedua Bersama Ubay

Selasa, 26 Maret 2019 - 14:11 WIB
Nidji Siapkan Single Kedua Bersama Ubay
Nidji Siapkan Single Kedua Bersama Ubay
A A A
JAKARTA - Setelah menggandeng Ubay sebagai vokalis menggantikan Giring Ganesha, grup band asal Jakarta itu telah membuka lembaran baru. Para personelnya sepakat untuk membuktikan eksistensinya lewat karya dengan menyiapkan banyak rencana.

Setelah melakukan langkah awal dengan menelurkan Segitiga Cinta. Nidji telah menyipakan single lainnya bersama Ubay. "Perjalanan kita telah melewati 17 tahun, sekarang perjalanan baru, lembaran baru dan bagaimana caranya eksistensi membuat karya. Satu tahun kita tidur, vakum saja itu ngaruh ke kita," kata Rama, gitaris Nidji di Gedung SINDO, Jakarta, Senin (25/3/2019).

Single terbaru yang tengah dipersiapkan ini tidak seperti Nidji awal lahir yang begitu terasa energik dalam bermusik, tetapi kali ini lebih ke ‘seksi romantis’. (Baca juga: Nidji Tak Ingin Bandingkan Giring dengan Ubay ).

"Kemarin sudah keluarin single Segitiga Cinta. Kami lagi mempersiapkan single lagi. Tapi, belum bisa dibocorkan sekarang. Tunggu aja, sebentar lagi kok. Kemungkinan April ini kita kenalkan,” beber Rama mewakili teman-temannya.

Rencana lain yang sudah direncanakan adalah membuat album. Pasalnya, sudah banyak lagu yang dibuat, tetapi masih butuh polesan sempurna. “Album rencananya Februari 2020, sekalian ulang tahun Nidji yang ke-18. Itu momen yang ditunggu," jelas Rama.

Ariel yang banyak meciptakan lagu untuk Nidji menambahkan lagu baru yang akan diperkenalkan akan berbeda dari lagu-lagu sebelumnya. Kendati demikian, perubahan music yang dilakukan bukan menjadi hal baru bagi Nidji. Pasalnya, dalam setiap lagu yang dibuat selalu menghadirkan musik yang berbeda.

"Nidji memang dari tahun ke tahun nggak mau stay di satu music saja. Supernova juga beruba, Van der Wijck juga berubah," jelas Ariel. (Baca juga: 5 Makanan yang Bisa Hindari Dehidrasi dan Masalah Kulit ).

"Ubah warna (music) secara natural terjadi. Pas Ubay ngisi kaya Segitiga Cinta itu saja sudah beda, tetapi karena (yang buat lagu) masih sama, jadi masih ada rasa Nidji-nya," tambah dia.

Sebagai musisi, Nidji memang berusaha memberi warna pada setiap karya yang dihasilkan. Untuk penilaian, semua diserahkan kepada masyarakat, termasuk para penggemarnya.

"Pembuktian masih dini (bersama Ubay sebagai vokalis baru). Kita saja baru sama Ubay 2 bulan, April besok. Pembuktiannya dengan karya dan karya tahun ini ada beberapa single dan single lagi. Orang akan menilai itu setelah kita jalani ini," pungkas Rama.
(tdy)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5327 seconds (0.1#10.140)