Yaashwin, Kontestan Asia's Got Talent Bisa Berhitung Seperti Kalkulator

Senin, 08 April 2019 - 09:30 WIB
Yaashwin, Kontestan...
Yaashwin, Kontestan Asia's Got Talent Bisa Berhitung Seperti Kalkulator
A A A
SINGAPURA - Yaashwin Sarawan, kontestan Asia's Got Talent asal Malaysia memiliki kemampuan berhitung layaknya kalkulator. Di panggung grand final Asia's Got Talent di Marina Bay Sands, Kamis (4/4/2019) Yaashwin kembali menunjukkan kemampuan berhitung yang membuat juri dan penonton kagum.

Dibantu host Asia's Got Talent yaitu Alan Wong, Yaashwin menghitung banyak kelipatan angka dan membuat banyak orang ‘menganga’ dengan bakatnya itu. Tidak hanya menghitung, Yaashwin juga mencoba menebak tanggal lahir salah satu juri Asia's Got Talent yaitu Jay Park. Penampilannya yang luar biasa membuat Yaashwin panen pujian.

"Anda tidak baik, Anda jenius," kata Anggun saat acara Grand Final Asia's Got Talent di Marina Bay Sands, Singapura, Kamis (4/4/2019).

Pujian lainnya juga diberikan David Foster. Musisi dunia itu mengatakan Yaashwin merupakan pria muda yang cerdas. Dengan bakat yang dimilikinya, David pun berpesan kepada Yaashwin untuk melakukan yang istimewa di hidupnya. David juga menilai penampilan Yaashwin saat itu sangat mengesankan.

"Sangat mengesankan. Kamu adalah pria muda yang cerdas. Anda harus melakukan sesuatu yang istimewa dalam hidup Anda," saran David Foster. (Baca juga: Asia's Got Talent Hadirkan Penampilan Duet Anggun dengan Luciano Pavarotti ).

Meski baru berusia 15 tahun, tetapi Yaashwin bertekad untuk membuktikan bahwa matematika adalah pelajaran yang menyenangkan dan menarik melalui penampilannya. Sejak debutnya selama putaran audisi, Yaashwin telah berhasil menempatkan para juri dengan kemampuannya untuk menyelesaikan perhitungan paling kompleks lebih cepat daripada kalkulator. Anak muda itu juga dimahkotai juara Abacus dan Kompetisi Aritmatika Mental Internasional pada tahun 2017. (Baca juga: Lengkapi Makan Siang dengan Sambal Goang Buatan Sendiri ).

Sementara voting untuk setiap kontestan sudah mulai dibuka sejak Kamis (4/4/2019). Masyarakat dapat memberikan dukungan bagi kontestan favorit mereka melalui Google Search dan Facebook Messenger hingga Rabu (10/4/2019) pukul 23.59. Kemudian, pemenang akan diumumkan pada babak resulth show pada Kamis (11/4/2019) mendatang. Hanya akan ada satu kontestan yang akan dinobatkan sebagai pemenang Asia's Got's Talent dan berhak mendapatkan hadiah utama yaitu sebesar USD 100.000.
(tdy)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1432 seconds (0.1#10.140)