Dukung Industri Kosmetik Tanah Air, Janeeta Cari Mitra Distribusi

Kamis, 18 Juli 2019 - 22:32 WIB
Dukung Industri Kosmetik...
Dukung Industri Kosmetik Tanah Air, Janeeta Cari Mitra Distribusi
A A A
JAKARTA - Industri kosmetik dinilai memiliki potensi untuk menyerap tenaga kerja yang cukup besar. Komestik akan terus berkembang menjadi industri yang strategis dan potensial.

Dengan melihat peluang industri kosmetik dalam negeri saat ini yang tumbuh dengan pesat, PT Nexter Biotech Estetika sebagai pemilik brand Janeeta mengajak seluruh kalangan masyarakat yang potensial untuk menjadi mitra bisnisnya dalam memasarkan Janeeta BeeVenom Series. Mereka diajak untuk memasarkannya hingga ke seluruh kota/kabupaten bahkan tingkat kecamatan di Tanah Air.

Dalam peluncurannya di Jakarta, dua hari lalu, Nexter tengah fokus dengan perluasan rantai distribusi produk Janeeta BeeVenom Series ke seluruh pelosok di Indonesia. Untuk itu, peluang untuk menjadi mitra bisnis bagi perusahaan dalam memasarkan produk Janeeta BeeVenom Series sangat terbuka lebar.

Pada kesempatan yang sama, Direktur PT Nexter Biotech Estetika, Putra Vandi menjelaskan tentang visi dan misi perusahaan yang dipimpinnya ke depannya. "Visi kita adalah produk Janeeta ada di setiap rumah di Indonesia, dan misinya Janeeta menjadikan para distributor dan reseller memiliki penghasilan yang stabil dan terus bertumbuh," ungkapnya.

Janeeta BeeVenom Series merupakan produk perawatan wajah yang menggunakan bee venom (racun lebah) sebagai kandungan efektifnya. Terdapat dua jenis rangkaian produknya, yakni BeeVenom A27 Acne Series yang diformulasi khusus untuk mengatasi jerawat membandel secara menyeluruh, dan BeeVenom B27 Brightening Series yang diformulasikan khusus untuk mencerahkan wajah hingga ke lapisan terdalam. Setiap seri dari produk ini memiliki empat varian yang terdiri dari cleanser, toner, day cream dan night cream.

Putra Vandi pun mengundang semua kalangan untuk menjadi mitra bisnis. "Sekaranglah saat yang paling tepat untuk menjadi distributor/reseller Janeeta, karena kapasitas pasar yang besar di dukung dengan produk berkualitas dan harga terjangkau," kata dia.

"Bagi mereka yang ingin menjadi mitra bisnis dan berminat untuk ikut memasarkan produk Janeeta BeeVenom Series dapat mengirimkan email ke kami, janeetaskin at gmail dengan subject Mitra Bisnis," tutupnya.
(nug)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5534 seconds (0.1#10.140)