Imbas Covid-19, Pernikahan Emma Stone hingga Katy Perry Ditunda

Kamis, 19 Maret 2020 - 05:55 WIB
Imbas Covid-19, Pernikahan...
Imbas Covid-19, Pernikahan Emma Stone hingga Katy Perry Ditunda
A A A
LOS ANGELES - Pasangan selebritas Emma Stone dan Dave McCary terpaksa harus menunda pernikahan mereka lantaran pandemi Covid-19. Mereka kabarnya akan melangsungkan pernikahan di Los Angeles, Amerika Serikat, akhir pekan lalu, namun keduanya harus menunda pernikahannya tersebut.

Sebagaimana dilaporkan Fox News, setelah penundaan, pasangan itu tidak mengungkapkan lokasi pasti tempat pernikahan pada undangan mereka. Bahkan, Page Six melaporkan, baik Stone dan McCary belum menetapkan tanggal baru pernikahan mereka.

Pasangan ini mengumumkan pertunangan mereka pada Desember lalu, setelah dua tahun berpacaran. Stone kali pertama berjumpa McCary, mantan direktur segmen pada acara Saturday Night Live, ketika dia menjadi pembawa acara di 2016.

Kemudian keduanya kali pertama berpacaran pada Oktober 2017. Sementara itu, bukan hanya pernikahan Emma Stone dan Dave McCary yang terpaksa ditunda karena Covid-19. Sebelumnya, pasangan Katy Perry dan Orlando Blom juga telah menunda pernikahan mereka.

"Semuanya siap untuk Jepang dengan 150 tamu. Katy sebenarnya sangat senang berjalan menyusuri lorong saat hamil," ujar seorang sumber terdekat Perry dan Blom.

Menurut beberapa laporan, keduanya akan menggelar pernikahan di Jepang. Bahkan, keduanya dikabarkan siap menikah pada awal musim panas ini, namun karena Covid-19, pasangan tersebut memutuskan menunda rencana mereka.

"Mereka berdua sangat gembira sehingga semua detail pernikahan akhirnya datang bersama, tetapi mereka mengambil jeda karena coronavirus," tambahnya.

Adapun sumber lain mengungkapkan bahwa Perry dan Blom akan mempertimbangkan memindahkan acara pernikahan mereka di AS.
(nug)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1628 seconds (0.1#10.140)