Pertarungan Dramatis, eRKa Band Mengubur Impian

Senin, 03 November 2014 - 10:27 WIB
Pertarungan Dramatis,...
Pertarungan Dramatis, eRKa Band Mengubur Impian
A A A
ERKA Band harus mengubur impian mereka untuk menjadi yang terbaik di ajang Rising Star Indonesia setelah vote yang mereka raih sebesar 76% atau berada di posisi terbawah.

Ini menjadi dramatis karena suara mereka hanya terpaut 1% dengan CND yang berada di atasnya. “Dari konsistensi memang yang lain lebih kuat, namun malam ini eRKa masih lebih bagus dari CND. Sayangnya, eRKa yang harus pulang,” kata Millane Fernandez. Penampilan CND memang sedang tidak memuaskan, expert Ahmad Dhani mengatakan suara vokalisnya, Cheri biasa saja ketika menyanyikan lagu Let Her Go . Mereka tidak bernyanyi dengan jiwa.

“Kamu harus tampil untuk musik. Enggak usah pikirkan yang lain, enggak usah berpikir layar enggak naik-naik. Kelihatan banget kamu mikirin layar enggak naik-naik,” kata Dhani. CND mengakui penampilan mereka kurang maksimal, tapi beruntung suara mereka masih di atas eRKa. Koca, vokalis eRKa mengakui persaingan di Rising Star Indonesia ini begitu ketat.

“Kami sudah memberikan yang terbaik dan rezeki kita tampil di Rising Star hanya sampai di sini. Terima kasih semua yang sudah mendukung kami sampai saat ini,” kata Koca. Pada awal perhelatan, Evony yang lebih dulu masuk dalam “kursi panas” alias memperoleh vote terendah, meskipun dukungannya cukup besar, 83%. Namun, dia bisa bernapas lega setelah CND mendapatkan vote 76%.

Sementara, Indah Nevertari kembali menarik perhatian setelah menyanyikan lagu Buttons milik Pussycat Dolls. Penampilannya ini membuatnya mendapat vote 92%, bahkan Syahrini yang menjadi expert tamu mengaku, Indah sebagai penyanyi yang komplet. “Kamu ini lengkap, cantik dan suaranya bagus,” kata pelantun tembang Sesuatu ini.

Thomasmanggalla/ Ananda nararya
(ars)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1821 seconds (0.1#10.140)