Jennifer Lopez Trendsetter 2014

Sabtu, 20 Desember 2014 - 11:59 WIB
Jennifer Lopez Trendsetter 2014
Jennifer Lopez Trendsetter 2014
A A A
JENNIFER Lopez dan Duchess of Cambridge (Kate Middleton) menjadi selebritis di urutan paling atas yang menjadi trendsetterdunia dalam hal berbusana selama 2014 versi LeTote.com.

Situs layanan berlangganan pakaian onlineini menganggap penampilan mereka paling inspiratif. Sudah lama J-Lo, sapaan akrab Jennifer Lopez, menjadi penyanyi yang memberi inspirasi. Dalam berbagai kesempatan, dia selalu tampil anggun, percaya diri, dan seksi. Gaun malam yang dikenakannya dalam berbagai ajang penghargaan kerap menjadi best dress.

Penampilannya yang sederhana saat menjadi juri American Idoldengan atasan pinkdan skinny jeanswarna senada yang dikombinasikan dengan high heels silverini cukup memberi kesan simpel, tapi menginspirasi siapa saja. Demikian dengan Kate Middleton. Banyak orang ingin tahu apa yang dikenakan istri Pangeran Williams ini setiap harinya. Bukan saja masyarakat Inggris yang penasaran, warga Amerika Serikat pun banyak yang mencari tahu penampilannya.

Bahkan, Kate disejajarkan dengan para bintang Hollywood. Kunjungan Kate bersama Pangeran William ke New York, Amerika, belum lama ini dianggap menjadi acuan para wanita untuk semakin mengikuti cara berpakaian Kate. Sebagai perempuan yang datang dari keluarga kerajaan, penampilan Kate jauh dari kesan seksi.

Penampilannya pun sederhana. Kate lebih sering terlihat dengan dress cocktail selutut atau blus panjang yang dipakai saat bertemu Hillary Clinton. Terkadang dia membalut tubuhnya dengan jaket bulu, tentu untuk menghangatkan perutnya yang tengah mengandung anak kedua. Sementara secara mengejutkan, ratu selfieyang juga sosialita kelas atas, Kim Kardhasian masuk menjadi selebriti yang menjadi trendsetter.

Kim masuk di urutan paling buncit, 10. Tahun ini Kim dianggap menggebrak dengan foto populer yang menggila sehingga memberinya tempat sebagai selebriti yang menjadi sorotan. Diduga, foto seksinya yang hampir telanjang dan tampak mengkilap di sekujur tubuhnya itu yang membuatnya dilirik. Kim memang kerap memamerkan lekuk tubuhnya dan bagian lainnya sehingga teramat seksi, bahkan dia kerap bereksperimen dengan bahan pakaiannya.

Terakhir, dia memakai dress dengan bahan lateks. Sementara aktris Angelina Jolie masuk di posisi keempat, tepat sebelum Michelle Obama yang menempati urutan lima. Sebagai istri presiden, Michelle Obama dianggap sebagai pemimpin fashionwanita Amerika Serikat. Ibu 2 putri ini tidak takut untuk bermain dengan warna dan gaya.

Dia memilih pakaian berwarna-warni. Michelle sering memilih warna-warna cerah, seperti oranye dengan dress rok lipat. Lain lagi dengan bintang pop Gwen Stefani, Rihanna, dan Katy Perry. Masing-masing menempati urutan enam, tujuh, dan delapan. Para penyanyi kenamaan dunia ini kerap dianggap mewakili tren fashionyang sesuai dengan profesi mereka. Katy yang di posisi delapan ini ternyata ditemani oleh penyanyi yang juga desainer Inggris, Victoria Beckham.

Masuknya 10 selebriti yang menjadi trendsetter ini dilakukan dengan survei. Pada jajak pendapat itu juga merinci bagaimana perempuan Amerika melihat tren populer dari ke-10 selebriti tersebut. Sekitar 87% dari mereka yang disurvei mengaku mengikuti tren fashion. Sementara satu dari lima wanita mengaku menghabiskan USD500 per bulan untuk fashiondan aksesori.

Jajak pendapat juga menunjukkan bahwa hal yang dipengaruhi oleh selebriti adalah fashionbagian kaki. Sepatu dan bot menjadi barang yang paling sering disebut dan mungkin untuk ditiru.Seorang juru bicara untuk LeTote mengatakan, karena tekanan dari majalah selebriti, wanita merasa banyak tekanan untuk terus mengenakan tren terbaru.

“Sayangnya, kebanyakan wanita tidak memiliki stylist pribadi dengan segala kemewahannya dan anggaran tak terbatas. Mereka hanya bisa menggabungkan semua pakaian mereka dan kemudian disiarkan di media sosial serta mencari mode terbaru yang tidak pernah begitu mahal,” sebutnya.

Ananda nararya
(ars)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7322 seconds (0.1#10.140)
pixels