Kenalkan Budaya Kutai Kartanegara

Rabu, 07 Januari 2015 - 10:54 WIB
Kenalkan Budaya Kutai Kartanegara
Kenalkan Budaya Kutai Kartanegara
A A A
AKTRIS dan model cantik Nadine Chandrawinata begitu mengagumi keindahan alam Indonesia.

Dia pun bangga bisa memperkenalkan Tenggarong, Kutai Kertanegara, Kalimantan Timur, sebagai tempat yang memiliki keindahan alam, budaya, serta sejarah yang begitu menawan melalui film terbarunya, Erau Kota Raja.

“Dalam film ini kita berusaha mengangkat kebudayaan masyarakat Tenggarong yang setiap tahunnya merayakan Festival Tahunan Kebudayaan Erau, pada Juni. Festival ini masih kental dengan tradisi dan kebudayaannya,” kata Nadine di sela-sela Gala Premier film Erau Kota Raja di XXI Epicentrum, Senin (5/1).

Saat syuting, aktris kelahiran Hannover, Jerman, 8 Mei 1984 ini mengaku mendapat banyak pengetahuan baru tentang budaya Indonesia yang selama ini tidak pernah dikenalnya, khususnya budaya masyarakat Kutai. “Lewat film ini aku bisa belajar budaya yang belum pernah aku ketahui dan ini salah satu keinginan aku, berakting dalam film yang mengangkat masalah budaya dan keindahan alam suatu daerah di Indonesia,” tuturnya.

Nadine yang berperan sebagai seorang jurnalis bernama Kirana, mengaku baru melihat kerajaan tertua di Indonesia itu. Sebelumnya, dia hanya tahu melalui buku sejarah.

“Tentunya ini kesempatan langka. Aku sangat kagum,” ujar perempuan yang suka traveling ini. Film Erau Kota Raja ini memang sengaja dibuat untuk memperkenalkan daerah di Kalimantan Timur yang memiliki potensi tinggi, khususnya untuk mendatangkan turis mancanegara.

Selain Nadine, film itu juga diperankan Denny Sumargo, Ray Sahetapy, Jajang C Noer, dan Donnie Sibarani.

Thomasmanggalla
(ars)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5713 seconds (0.1#10.140)