Menunggu Buah Hati Dengan Banyak Doa

Selasa, 27 Januari 2015 - 10:06 WIB
Menunggu Buah Hati Dengan...
Menunggu Buah Hati Dengan Banyak Doa
A A A
Pasangan selebriti Dude Herlino dan Alyssa Soebandono tengah berharap cemas menunggu kelahiran anak pertama. Saat ini kehamilan Icha, sapaan akrab Alyssa, sudah memasuki bulan sembilan.

Sambil mempersiapkan perlengkapan bayi, Dude mengaku banyak berdoa. “Semua kebutuhan buat bayi sudah dibeli. Persiapan Icha ada senam ibu hamil. Kami juga mempelajari bahan-bahan anak lahir untuk usia sebulan atau dua bulan. Selebihnya berdoa,” kata Dude belum lama ini. Namun, aktor kelahiran Jakarta, 2 Desember 1980 ini belum mengetahui pasti kapan istrinya itu melahirkan.

Pasalnya, dokter yang menangani Icha belum bisa memberikan kepastian tanggal untuk proses persalinan. “Icha dan saya telah mempersiapkan dua-duanya. Mau caesar atau normal. Saya bilang sama Icha, yang penting mentalnya disiapin,” ujarnya.

Bukan hanya perempuan cantik berjilbab ini yang dipersiapkan mental. Sebagai suami, Dude juga mempersiapkan diri untuk menjadi ayah. Dia berharap bisa menjadi suami dan ayah yang baik untuk anaknya. “Karena pada awal pernikahan, janji saya sama Icha itu. Saya berusaha semaksimal mungkin dan berusaha yang terbaik,” ujarnya.

Thomasmanggalla
(bbg)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5988 seconds (0.1#10.140)