Lima Candi Megah di Asia

Rabu, 28 Januari 2015 - 06:08 WIB
Lima Candi Megah di Asia
Lima Candi Megah di Asia
A A A
ASIA - Benua Asia memiliki ratusan candi. Setiap candi memiliki keunikannya sendiri. Beberapa di antaranya sudah diakui dunia internasional dan merupakan monumen religius paling menakjubkan.

Berkunjung ke candi tidak hanya dapat menikmati keindahan arsitekturnya, melainkan dapat belajar tentang sejarah. Berikut 5 candi megah di Asia yang di kutip dari Skyscanner.

1. Angkor Wat, Kamboja
Monumen dengan luas sekitar 2.023.428 m2 ini merupakan candi Hindu, namun mengalami perubahan menjadi candi Buddha.

Angkor Wat merupakan sebuah mahakarya arsitektur yang memadukan secara sempurna galeri tertutup, menara tinggi, atap bergelombang, dekorasi patung, dan banyak ukiran serta lukisan tersembunyi.

2. Bagan, Myanmar
Sebanyak 2000 reruntuhan monumen Buddha dengan berbagai bentuk dan ukuran tersebar di kota tua Bagan. Sebagian besar candi atau setidaknya yang tersisa dari bangunan itu berasal dari abad ke-11 sampai 13.

Di antara adalah candi Dhammayangyi yang besar, Candi Thatbyinnyu yang tinggi, Candi Ananda yang anggun, dan Pagoda Shweigon yang megah. Apabila Anda ingin melihat sebanyak mungkin monumen di sini, maka Anda dapat berkeliling dengan menggunakan balon udara, andong, atau sepeda.

3. Borobudur, Indonesia
Borobudur terletak di puncak sebuah bukit dan terkenal baik oleh arsitekturnya maupun pahatan batunya. Relief berkisahkan kehidupan sang Buddha menghiasi tembok dan tangga dari candi bertingkat tiga ini.

Terdapat 2.672 papan relief dan lebih dari 500 patung Buddha. Anda dapat melihat figur Buddha tepat di antara stupa yang berada di tingkat paling atas. Hal yang membuat Borobudur lebih menakjubkan lagi adalah pembangunan candi ini tidak menggunakan semen maupun mortir.

4. Harmandir Sahib, India
Tampilan arsitektur Harmandir Sahib tidak hanya indah tetapi juga simbolik. Tidak seperti kuil Hindu lainnya, kuil Sikh ini dibangun di dataran yang lebih rendah untuk menunjukkan kesetaraan dan kerendahan hati.

Agar dapat diakses oleh semua orang tanpa memandang kasta, kepercayaan atau suku, bangunan ini dirancang tidak hanya satu pintu, melainkan empat pintu. Strukturnya sendiri terbuat dari keramik putih dengan lantai atas sepenuhnya disepuh. Kabarnya, puncak bangunan ini berlapiskan 100 kilogram emas murni.

5. Kuil Kinkakuji, Jepang
Bangunan elegan ini dipandang karena memiliki tiga gaya arsitektur. Lantai pertama memiliki tembok putih dan tiang kayu asli yang merupakan ciri dari istana pada periode Heian. Lantai kedua mengambil inspirasi dari rumah tinggal para samurai. Bagian paling atas berhiaskan feniks emas dan mengingatkan Anda akan ruangan Chinese Zen.
(nfl)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.4532 seconds (0.1#10.140)