Final Dua Sahabat

Sabtu, 21 Februari 2015 - 09:50 WIB
Final Dua Sahabat
Final Dua Sahabat
A A A
RIAN dan Jojo merupakan dua sahabat yang tidak menyangka akan bersaing di babak grand final Indonesian Idol Junior hari ini, Sabtu (21/2). Namun, keduanya tidak mau kalah untuk menjadi idola. Mereka sama-sama siap menunjukkan kemampuan terbaik.

Selama masa karantina, Rian dan Jojo memiliki banyak kesamaan dan kerap membantu dalam berbagai hal. Itu sebab mereka menjadi akrab. Namun, di atas panggung, mereka selalu menunjukkan persaingan dengan adu kemampuan mengolah vokal.

Persaingan itu tentu akan membuat kompetisi yang disiarkan langsung MNCTV dari Tennis Indoor Senayan, Jakarta, pukul 18.00 WIB ini seru dan menegangkan. Rian yang karakter vokalnya lebih jazz ini akan menunjukkan kekuatannya itu. Bahkan, dia menjadi kontestan yang juga berhasil melantunkan berbagai genre musik, seperti pop sampai blues.

Tidak itu saja, Rian dikenal sebagai Junior yang mampu menghayati setiap lagu yang dinyanyikannya. Hal itu yang membuat penampilannya selalu memukau dalam berbagai kesempatan.

Jojo pun tak mau kalah. Junior yang dijuluki Si Raja Melayu ini akan memperlihatkan bakat menyanyi di genre Melayu dan dangdut. Selama ini tidak ada juri yang menyangsikan cengkoknya, termasuk Iyeth Bustami, pedangdut senior yang juga menjadi juri Indonesian Idol Junior .

Menariknya, Jojo termasuk penyanyi serbabisa. Artinya, suaranya tidak hanya untuk lagu Melayu atau dangdut, juga bisa pop. Mereka memang punya ciri khas masing- masing, tetapi setiap penyanyi memiliki kelebihan dan kekurangan. Uniknya, mereka sama-sama lemah untuk lagu dengan tempo cepat sehingga persaingan Jojo dan Rian akan berjalan seimbang.

Rio Silaen selaku pelatih vokal Indonesian Idol Junior mengatakan, persamaan mereka membuat kompetisi ini semakin seru. Kekuatannya hampir sama, tetapi untuk grand final , juri atau masyarakat bisa lebih jeli lagi melihat aksi panggung keduanya, seperti melihat siapa dari mereka yang pandai berimprovisasi.

“Semua penyanyi memang harus bisa semua genre lagu, tapi Jojo dan Rian sama-sama punya napas yang pendek-pendek dan itu memang masih menjadi kendala bagi mereka,” kata Rio.

Tak heran, jika persiapan pada malam puncak ini mereka lebih optimal. Rian dan Jojo akan bersaing di panggung yang sesungguhnya dan disaksikan ribuan orang, layaknya seorang bintang menggelar konser.

Grand Final Indonesian Idol Junior akan dikemas dalam show yang spektakuler dengan tata panggung yang megah, melibatkan ribuan audiens dan disaksikan langsung para pendukung mereka. Endah Hari Utari selaku Direktur Program dan Produksi MNCTV mengatakan, pihaknya bangga melahirkan idola baru di Tanah air.

Kedua grand finalis ini tidak hanya memiliki kemampuan yang mumpuni di bidang musik, juga mempunyai aura bintang. “Semoga Indonesian Idol Junior dapat memberikan motivasi bagi anak bangsa untuk lebih percaya diri dalam mengembangkan bakat-bakat yang dimiliki,” kata Endah.

Selain itu, panggung Indonesian Idol Junior semakin meriah dengan bintang tamu yang hadir. Jojo akan menyanyi dengan salah satu diva Indonesia, Rossa. Sementara Rian akan berduet dengan Momo, vokalis Geisha.

Untuk lagu lainnya, dua Junior ini akan tampil bersama Ridho Rhoma dan Husein Idol. Di tengah memanasnya kompetisi, ternyata tidak membuat Rian dan Jojo bersitegang. Justru mereka bisa menjadi contoh bagi banyak anak-anak di Indonesia. Dua Junior ini saling melempar pujian. “Jojo bagus, dia paling sering dipuji juri. Nyanyi apa saja dia bagus,” kata Rian.

Begitu juga dengan Jojo. Tanpa ragu, Jojo mengakui suara Rian itu bulat. Dia sering mengikuti lomba menyanyi dan aksi panggungnya juga bagus. “Kami punya kelebihan masing-masing, tinggal mengasah dan membuat improv saja sehingga penonton tidak bosan,” tutur Jojo.

Ananda nararya
(ftr)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6242 seconds (0.1#10.140)