Cerita Mistis dan Bisnis Tongsis

Selasa, 03 Maret 2015 - 11:18 WIB
Cerita Mistis dan Bisnis...
Cerita Mistis dan Bisnis Tongsis
A A A
Di film terbaru Gue Bukan Pocong, aktris Chika Jessica mendapatkan pengalaman mistis. Yakni, ketika pintu kamar mandi tiba-tiba tertutup sendiri setelah syuting selesai. Kejadian itu direkam lewat smartphone disakunya.

“JADI, susai syuting, pintu kamar mandi tiba-tiba tertutup sendiri dan tidak bisa dibuka. Akhirnya kru harus membobol pintu tersebut. Padahal itu kejadiannya siang hari. Saya sempat panik, walau tetap berpikir positif,” cerita Chika Pengalaman unik lain terjadi ketika para kru tidak memberitahunya bahwa ia mengenakan kain kafan asli, bukan tiruan.

”Seorang kru memberi tahu pas udah selesai syuting. Saya cukup syok dan kaget,” katanya sambil tertawa. Ini karena lokasi syuting berada di pemakaman umum. Chika yang beradu akting dengan Iko Uwais dan Christine Hakim dalam film Merantau (2009) ini juga bercerita bahwa dirinya sedang sibuk berbisnis online menggunakan media sosial. ”Saya bisnis sepatu dan monopod,” katanya.

”Media sosial itu menyenangkan, karena cepat dan mudah sekali berkomunikasi,” kata pemilik nama lengkap Sisca Jessica ini. Aktris kelahiran Bandung, 25 April 1988 tersebut mengaku menangkap peluang bisnis dari fenomena monopod (tongsis) menjadi barang penting yang harus dibawa oleh pengguna gadget. ”Saya sendiri orangnya suka narsis dan berfoto menggunakan smartphone,” katanya.

Ia, misalnya, mengaku kecewa berat ketika konser Lady Gaga urung digelar di Jakarta. ”Tadinya mau hore-hore dan mengabadikan momen konser Lady Gaga di GBK (Gelora Bung Karno) dengan smartphone-ku. Eh ternyata batal,” keluh Chika kepada KORAN SINDO disela-sela gala premier film Gue Bukan Pocong di Planet Hollywood, Gatot Subroto, Jakarta, beberapa waktu lalu.

Menurut pengguna iPhone 6 ini, momen baik suka dan duka maupun mistis akan ia unggah di media sosial seperti Twitter, Path, dan Instagram miliknya. ”Bahkan pernah juga aku menggunakan smartphone untuk membuat kompilasi video lucu. Seru deh,” kata salah satu presenter Dahsyat ini.

Thomasmanggalla
(ftr)
Berita Terkait
Prof. Suryanegara: Jadilah...
Prof. Suryanegara: Jadilah Master, Bukan Hamba Gadget! Pesan Penting untuk Remaja
Atasi Kecanduan Gadget...
Atasi Kecanduan Gadget Pada Anak, Algorithmics Kenalkan Pembelajaran Pemrograman
Salah Kaprah Sinar Biru...
Salah Kaprah Sinar Biru Gadget Berbahaya Bagi Mata, Ini Faktanya!
Tips Memilih Gadget...
Tips Memilih Gadget Paling Hemat dan Sesuai Kebutuhan di 2023
Mengetahui Apa itu Blue...
Mengetahui Apa itu Blue Light di Gadget dan Bahayanya untuk Mata
Cara Mengubah HP Jadi...
Cara Mengubah HP Jadi Mikrofon, Ternyata Mudah!
Berita Terkini
Raja Charles Nangis...
Raja Charles Nangis Dengar Pernyataan Pangeran William tentang Masa Depan Kerajaan
31 menit yang lalu
7 Fakta Kasus Kim Soo...
7 Fakta Kasus Kim Soo Hyun dan Kim Sae Ron, Dituntut Minta Maaf hingga Ditinggal Fans
1 jam yang lalu
Penampakan Pertama Toxic...
Penampakan Pertama Toxic Avenger Langsung Dihujat Penggemar
2 jam yang lalu
Kim Yoon Ah Masuk Rumah...
Kim Yoon Ah Masuk Rumah Sakit Lagi, Alami Kelumpuhan Saraf
3 jam yang lalu
Perjuangan Mat Solar...
Perjuangan Mat Solar Hak Ganti Rugi Tanah Rp3,3 Miliar, Belum Diterima hingga Akhir Hayat
3 jam yang lalu
Ayah Lindsay Lohan Kembali...
Ayah Lindsay Lohan Kembali Masuk Penjara, Ditangkap Kasus KDRT
4 jam yang lalu
Infografis
Houthi Klaim Mampu Gagalkan...
Houthi Klaim Mampu Gagalkan Serangan Udara AS dan Inggris
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved