Nasi Kare Telur Sayuran ala Sisca Soewitomo

Rabu, 15 April 2015 - 07:16 WIB
Nasi Kare Telur Sayuran ala Sisca Soewitomo
Nasi Kare Telur Sayuran ala Sisca Soewitomo
A A A
JAKARTA - Masakan rumah adalah masakan yang selalu dinanti oleh setiap anggota keluarga. Untuk menyantap makan siang, tak ada salahnya jika Anda menyiapkan sendiri menu sederhana, namun lezat dan menggugah selera.

Berikut resep Nasi Kare Telur Sayuran ala ibu Sisca Soewitomo yang bisa Anda coba dirumah.

Nasi Kare Telur Sayuran
Untuk 6 orang

Bahan:
2 sdm minyak goreng
6 butir telur, rebus matang, kupas
5 lembar daun jeruk, memarkan
10 cm jahe, memarkan
3 lembar daun salam, memarkan
3 cm lengkuas, memarkan
10 cm kayu manis
5 butir cengkih
1 bijji pala
500 ml air
250 ml santan kental dari ½ butir kelapa
1 batang wortel, potong menurut selera
6 buah kentang kecil, rebus matang
6 buncis, potong menurut selera
1 buah tomat, potong-potong

Bahan yang dihaluskan:
6 butir bawang merah
3 siung bawang putih
3 cabai merah besar
10 cm kunyit
3 butir kemiri
1 sdt garam dan ½ sdt merica bubuk

Pelengkap: Nasi putih.

Cara membuat :
- Panaskan minyak goreng, tumis bumbu halus bersama daun jeruk, jahe, salam, lengkuas, kayu manis, cengkih, pala hingga harum, masukkan air, didihkan.

- Masukkan kentang, wortel, buncis, masak hingga sayuran matang, tambahkan santan, telur, masak hingga kuah menyusut. Masukkan irisan tomat, angkat.

- Sajikan hangat dengan nasi putih.
(nfl)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7490 seconds (0.1#10.140)