Ini yang Harus Diperhatikan Saat Merebus Telur

Selasa, 05 Mei 2015 - 17:22 WIB
Ini yang Harus Diperhatikan...
Ini yang Harus Diperhatikan Saat Merebus Telur
A A A
JAKARTA - Dalam merebus telur ternyata diperlukan trik khusus agar telur dapat matang sempurna. Pertama-tama, pastikan telur berada pada suhu ruangan. Hal ini cukup mempengaruhi telur ketika dimasak. Selain akan menghasilkan telur rebus yang baik, telur dalam suhu ruangan juga mampu meminimalisir kemungkinan pecah pada saat direbus.

Dilansir BBC, untuk membuat telur setengah matang, letakkan telur ke dalam panic berisi air mendidih kemudian tekan lembut dengan sendok penyaring. Diamkan selama tiga setengah menit untuk telur yang berukuran sedang dan empat menit untuk telur berukuran besar. Kuning telur akan bertekstur dan telur putihnya akan terasa lembut. Masak selama satu menit lebih lama jika Anda ingin tekstur yang sedikit lebih padat.

Sedangkan untuk telur rebus yang matang sempurna, letakkan telur dalam panci berisi air dingin kemudian didihkan di atas api sedang. Setelah air mulai mendidih, diamkan selama tujuh hingga sepuluh menit, tergantung pada tingkat kematangan yang Anda inginkan. Semakin lama Anda merebus telur, maka semakin matang telur Anda. Anda akan mendapatkan tekstur yang padat pada telur rebus matang.

Setelah matang, letakkan telur rebus dalam air dingin yang cukup banyak selama satu menit. Tiriskan dan siram dengan lebih banyak air dingin. Hal ini akan membuat kulit telur lebih mudah lepas ketika dikupas.
(alv)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0729 seconds (0.1#10.140)