Kena Bali Belly, Verrell Bramasta Tidak Diperbolehkan Makan Gorengan

Sabtu, 04 Februari 2023 - 23:08 WIB
Aktor Verrell Bramasta mengaku terkena penyakit Bali Belly ketika liburan di Bali bersama teman-temannya. / Foto: Instagram @bramastavrl
JAKARTA - Aktor Verrell Bramasta mengaku terkena penyakit Bali Belly ketika liburan di Bali bersama teman-temannya. Putra sulung Venna Melinda itu kali pertama mengabarkan hal tersebut melalui unggahan di Instagram Story miliknya.

Bali Belly merupakan sebutan lain dari diare bagi wisatawan di Pulau Dewata. Penyakit tersebut diakibatkan mengonsumsi makanan mengandung bakteri penyebab diare, yang terdapat dalam makanan atau air.

Seseorang yang terkena Bali Belly bisa memiliki gejala seperti kram, mual, muntah, kembung dan diare. Kondisi tersebut biasanya terjadi saat kali pertama wisatawan pergi ke tempat baru dan mengonsumsi makanan lokal.





Hal tersebut juga dirasakan Verrell Bramasta. "Aku sempat dehidrasi, lemas, muntah, BAB terus, jadi kayak diare pada umumnya," ungkap Verrell Bramasta saat ditemui di bilangan Gandaria City, Jakarta Selatan, Sabtu (4/2/2023).

Verrell pun menduga terkena penyakit Bali Belly karena air di Bali sedang kotor. Karena penyakit tersebut, Verrell sempat dirawat di rumah sakit.

"Dirawat semalam doang, katanya sih mungkin air di sana lagi kotor atau makan gimana gimana jadi langsung diare. Ini sebenarnya masih sakit sih," tuturnya.

Dokter pun menyarankan agar tubuh Verrell banyak diisi mineral, diinfus dan banyak minum. Selain itu, Verrell juga masih tetap minum obat untuk proses penyembuhan, lantaran dia masih belum pulih sepenuhnya.

"Masih lemas sih, masih kurang fit harus cepat-cepat balik," ujar aktor kelahiran 11 September 1996.



Di samping harus minum obat dan banyak mendapat banyak asupan air mineral, Verrell juga mendapat pantangan makanan. "Enggak boleh makan gorengan, enggak boleh manis-manis, pedes-pedes, ya kayak orang diare pada umumnya lah," pungkasnya.
(nug)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More