Daus Mini Kecewa Sidang Cerainya dengan Shelvie Hana Wijaya Ditunda: yang Ribet Kan Dia
Selasa, 21 Februari 2023 - 12:28 WIB
JAKARTA - Sidang perceraian Daus Mini dengan istrinya, Shelvie Hana Wijaya, di Pengadilan Agama (PA) Depok pada Selasa (21/2/2023) harus ditunda. Pasalnya, Shelvie sebagai penggugat tidak hadir dan itu membuat Daus Mini kecewa.
Kendati demikian, Daus Mini tetap menghormati ketetapan pihak pengadilan. Komedian 35 tahun itu pun menyatakan siap menjalani prosedur yang berlaku terkait perkara perceraiannya.
"Kita ikut jadwal aja. Kalau disuruh hadir, kita hadir pas dengan jadwal yang ditentukan," kata Daus Mini di Pengadilan Agama (PA) Depok, Selasa (21/2/2023).
Penundaan sidang ini membuat Daus Mini kecewa. Ia merasa dipermainkan oleh pihak Shelvie Hana Wijaya.
"Kalau begini kondisinya kan teman-teman bisa menilai. Yang dari kemarin ngoceh-ngoceh dan yang ribet kan dia. Kalau kita kan istilahnya cuma nerima undanganlah," tutur Daus.
Sidang perceraian Daus Mini dan Shelvie Hana Wijaya bakal digelar kembali pada Selasa (28/2/2023) pekan depan. Shelvie sendiri menggugat cerai Daus Mini ke Pengadilan Agama Depok pada 13 Februari 2023.
Kendati demikian, Daus Mini tetap menghormati ketetapan pihak pengadilan. Komedian 35 tahun itu pun menyatakan siap menjalani prosedur yang berlaku terkait perkara perceraiannya.
"Kita ikut jadwal aja. Kalau disuruh hadir, kita hadir pas dengan jadwal yang ditentukan," kata Daus Mini di Pengadilan Agama (PA) Depok, Selasa (21/2/2023).
Penundaan sidang ini membuat Daus Mini kecewa. Ia merasa dipermainkan oleh pihak Shelvie Hana Wijaya.
"Kalau begini kondisinya kan teman-teman bisa menilai. Yang dari kemarin ngoceh-ngoceh dan yang ribet kan dia. Kalau kita kan istilahnya cuma nerima undanganlah," tutur Daus.
Sidang perceraian Daus Mini dan Shelvie Hana Wijaya bakal digelar kembali pada Selasa (28/2/2023) pekan depan. Shelvie sendiri menggugat cerai Daus Mini ke Pengadilan Agama Depok pada 13 Februari 2023.
Baca Juga
tulis komentar anda