Waspada Benjolan di Payudara, Segera Periksa ke Dokter
Selasa, 07 Maret 2023 - 17:48 WIB
JAKARTA - Benjolan di payudara harus diwaspadai. Ini karena benjolan bisa menjadi tanda tumor yang dapat berkembang menjadi kanker , penyakit yang mengancam jiwa.
Kanker sendiri memiliki sifat sel yang bisa tumbuh dengan cepat. Karena itu, penting untuk segera ke dokter saat menemukan benjolan di payudara.
"Kanker itu punya sifat bertumbuh dengan cepat sekali. Kami sebutnya doubling time yang sangat cepat," kata dr Adityawati G. M.Biomed di MRCCC Siloam Hospitals Semanggi, Jakarta Selatan, Selasa (7/3/2023).
Karena sifat sel kanker tubuh dengan sangat cepat, dijekaskan dr Dita bahwa bahwa pasien kanker bertaruh dengan detik.
"Makanya, bukan hal yang tidak mungkin perempuan yang menemukan ada benjolan di payudara, 2 sampai 3 bulan berikutnya sudah stadium 3 bahkan 4. Segitu cepatnya kanker tumbuh di tubuh," jelas dr Dita.
Namun, jika sel kanker ditemukan lebih awal, ini akan memengaruhi angka harapan hidup. Sehingga dr Dita pun menyarankan para wanita untuk melakukan Sadari (Periksa Payudara Sendiri) sebagai bentuk pencegahan.
"Kalau sel kanker ditemukan pada stadium awal, prognosisnya bisa sangat tinggi yaitu 90-95 persen. Semakin dini ditemukan, semakin besar angka harapan hidupnya," ujar dr Dita.
Sadar akan pentingnya skrining kanker payudara, MRCCC Siloam Hospitals Semanggi membuat program Selangkah atau Semangat Lawan Kanker yang memfasilitasi perempuan untuk skrining kanker payudara secara gratis.
"Layanan ini diperuntukkan untuk 25 ribu perempuan berusia 35 tahun ke atas. Semoga lewat program ini banyak perempuan terbantu dan meningkatkan upaya preventif di masyarakat," ucap Deputi Direktur Siloam Hospitals Caroline Riady.
Kanker sendiri memiliki sifat sel yang bisa tumbuh dengan cepat. Karena itu, penting untuk segera ke dokter saat menemukan benjolan di payudara.
"Kanker itu punya sifat bertumbuh dengan cepat sekali. Kami sebutnya doubling time yang sangat cepat," kata dr Adityawati G. M.Biomed di MRCCC Siloam Hospitals Semanggi, Jakarta Selatan, Selasa (7/3/2023).
Karena sifat sel kanker tubuh dengan sangat cepat, dijekaskan dr Dita bahwa bahwa pasien kanker bertaruh dengan detik.
"Makanya, bukan hal yang tidak mungkin perempuan yang menemukan ada benjolan di payudara, 2 sampai 3 bulan berikutnya sudah stadium 3 bahkan 4. Segitu cepatnya kanker tumbuh di tubuh," jelas dr Dita.
Namun, jika sel kanker ditemukan lebih awal, ini akan memengaruhi angka harapan hidup. Sehingga dr Dita pun menyarankan para wanita untuk melakukan Sadari (Periksa Payudara Sendiri) sebagai bentuk pencegahan.
"Kalau sel kanker ditemukan pada stadium awal, prognosisnya bisa sangat tinggi yaitu 90-95 persen. Semakin dini ditemukan, semakin besar angka harapan hidupnya," ujar dr Dita.
Sadar akan pentingnya skrining kanker payudara, MRCCC Siloam Hospitals Semanggi membuat program Selangkah atau Semangat Lawan Kanker yang memfasilitasi perempuan untuk skrining kanker payudara secara gratis.
"Layanan ini diperuntukkan untuk 25 ribu perempuan berusia 35 tahun ke atas. Semoga lewat program ini banyak perempuan terbantu dan meningkatkan upaya preventif di masyarakat," ucap Deputi Direktur Siloam Hospitals Caroline Riady.
(dra)
tulis komentar anda