Awas, Jangan Pamer Tiket Konser Coldplay di Medsos
Jum'at, 19 Mei 2023 - 13:20 WIB
JAKARTA - PK Entertainment selaku promotor konser Coldplay di Jakarta mengingatkan masyarakat untuk tidak memamerkan tiket kepada siapapun. Termasuk di media sosial (Medsos).
Imbauan ini diberikan PK Entertainment karena terdapat kode booking pada tiket konser Coldplay . Kode tersebut bersifat rahasia sehingga masyarakat diminta untuk tidak memamerkannya di media sosial.
“Pembeli tiket yang telah menerima konfirmasi pemesanan disarankan untuk tidak membagikan konfirmasi pemesanan tersebut kepada siapapun,” tulis PK Entertainment di Instagram dikutip Jumat (19/5/2023).
Lebih lanjut, PK Entertainment menjelaskan konfirmasi pemesanan yang tertera pada tiket konser Coldplay bersifat rahasia. Dengan kata lain, tak menutup kemungkinan bisa disalahgunakan bila tiket disebar di sosial media.
Foto/Instagram PK Entertainment
PK Entertainment pun meminta para pemilik tiket konser grup musik asal London itu agar lebih bijak dalam mengelola media sosial.
Imbauan ini diberikan PK Entertainment karena terdapat kode booking pada tiket konser Coldplay . Kode tersebut bersifat rahasia sehingga masyarakat diminta untuk tidak memamerkannya di media sosial.
“Pembeli tiket yang telah menerima konfirmasi pemesanan disarankan untuk tidak membagikan konfirmasi pemesanan tersebut kepada siapapun,” tulis PK Entertainment di Instagram dikutip Jumat (19/5/2023).
Lebih lanjut, PK Entertainment menjelaskan konfirmasi pemesanan yang tertera pada tiket konser Coldplay bersifat rahasia. Dengan kata lain, tak menutup kemungkinan bisa disalahgunakan bila tiket disebar di sosial media.
Foto/Instagram PK Entertainment
PK Entertainment pun meminta para pemilik tiket konser grup musik asal London itu agar lebih bijak dalam mengelola media sosial.
Lihat Juga :
tulis komentar anda