Warung Mak Beng Sanur Masuk 3 Besar Restoran Paling Legendaris di Dunia

Senin, 26 Juni 2023 - 16:00 WIB
Warung Mak Beng di Sanur masuk tiga besar restoran paling legendaris di dunia versi TasteAtlas. Situs itu merilis 150 restoran paling legendaris di dunia 2023. Foto/TasteAtlas
BALI - Warung Mak Beng di Sanur, Bali masuk tiga besar restoran paling legendaris di dunia versi TasteAtlas. Di mana situs itu baru-baru ini merilis daftar 150 restoran paling legendaris di dunia 2023.

Dilansir dari TasteAtlas, Senin (26/6/2023), Warung Mak Beng tepat berada di bawah Figlmuller, Vienna peringkat pertama. Sedangkan posisi kedua diduduki oleh Katz's Delicatessen, NYC.

Dalam keterangannya, TasteAtlas menyebutkan bahwa restoran paling legendaris di dunia ini bukan hanya sekadar tempat untuk makan. Tapi juga sebanding dengan museum, galeri, dan monumen paling terkenal di dunia.

Selain itu, tempat makan tersebut juga telah bertahan dalam ujian waktu, dan tidak mengikuti tren demi menjaga hidangan tradisional mereka tetap berkualitas. Sementara itu, masing-masing restoran ini menawarkan makanan unik dan layak dicicipi sekali seumur hidup.





Foto/TasteAtlas





Halaman :
Lihat Juga :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!